Persaingan memperebutkan Warner Bros. Discovery (WBD) semakin memanas. Paramount resmi mengajukan gugatan hukum terhadap Warner Bros. Discovery terkait rencana kesepakatan besar perusahaan tersebut dengan Netflix.
Seperti diketahui, Netflix disebut-sebut tengah mengincar akuisisi aset utama Warner Bros. Discovery, termasuk divisi studio film dan layanan streaming-nya. Meski rencana ini belum sepenuhnya final dan masih menunggu berbagai persetujuan, Netflix sebelumnya telah mengumumkan niatnya untuk membeli perusahaan yang dipimpin CEO David Zaslav tersebut.
Di sisi lain, Paramount—yang kini dipimpin oleh David Ellison—juga diketahui tertarik untuk mengakuisisi Warner Bros. Discovery. Paramount bahkan telah mengajukan penawaran tunai sebesar US$30 per saham untuk membeli seluruh perusahaan.
Menurut laporan Deadline, gugatan yang diajukan Paramount bertujuan untuk memperoleh informasi mendasar terkait valuasi dan struktur kesepakatan antara Warner Bros. Discovery dan Netflix. Paramount meminta pengadilan memerintahkan WBD agar membuka data penting, termasuk:
-
Cara WBD menilai ekuitas Global Networks
-
Metodologi valuasi keseluruhan transaksi Netflix
-
Mekanisme pengurangan harga pembelian terkait utang
-
Dasar perhitungan “penyesuaian risiko” yang membuat tawaran Paramount sebesar US$30 per saham dinilai lebih rendah
Dalam kesepakatan Netflix, perusahaan streaming raksasa itu dikabarkan akan membayar US$27,75 per saham, kombinasi antara uang tunai dan saham Netflix, untuk mengakuisisi aset studio dan streaming WBD. Sementara itu, bisnis televisi linear WBD akan dipisahkan menjadi perusahaan publik baru bernama Discovery Global, sebelum transaksi dengan Netflix diselesaikan.
Tak berhenti di gugatan hukum, Paramount juga berencana melakukan langkah agresif secara korporasi. Perusahaan tersebut berniat mencalonkan direktur baru dalam rapat tahunan Warner Bros. Discovery tahun 2026, dengan tujuan menggalang suara pemegang saham agar menolak kesepakatan dengan Netflix dan mendukung tawaran mereka.
Selain itu, Paramount akan mengusulkan perubahan anggaran dasar WBD agar setiap pemisahan Global Networks wajib mendapat persetujuan pemegang saham. Jika WBD menggelar rapat khusus sebelum rapat tahunan untuk menyetujui kesepakatan Netflix, mereka berencana aktif menggalang proksi untuk menolak keputusan tersebut.
Baik kesepakatan Netflix maupun tawaran Paramount sama-sama memerlukan persetujuan regulator dan diperkirakan bisa memakan waktu 12 hingga 18 bulan sebelum benar-benar rampung. Dengan langkah hukum dan strategi korporasi yang kini ditempuh Paramount, masa depan Warner Bros. Discovery dipastikan akan menjadi salah satu drama bisnis terbesar di industri hiburan global.






