Cinemags
  • Trending
  • Reviews
  • Movie News
  • TV News
  • Interview
  • Lainnya
    • Show Case
    • Komik
    • Shop
No Result
View All Result
Cinemags
  • Trending
  • Reviews
  • Movie News
  • TV News
  • Interview
  • Lainnya
    • Show Case
    • Komik
    • Shop
No Result
View All Result
Cinemags
No Result
View All Result

Review Film I Origins – Tentang Ilmu dan Agama

by admin
January 16, 2016
in Featured, Reviews
Reading Time: 2 mins read
A A
0
Share on FacebookShare on Twitter

review film I Origins

Sebuah film indie karya sutradara Mike Cahill akan kita bahas kali ini. Film yang berjudul I Origins ini dirilis pada 18 Juli 2014 oleh Fox Searchlight Pictures. Dibintangi oleh Michael Pitt, Brit Marling, Astrid Berges-Frisbey, Steven Yeun, Archie Panjabi, William Mapother dan Cara Seymour.

Lewat debut penyutradaraannya, Another Earth (2011), Mike Cahill mulai diperhitungkan sebagai sineas muda penuh bakat yang piawai memadukan drama dan sci-fi menjadi sajian solid yang berisi pemikiran-pemikiran mendalam tentang ilmu pengetahuan dan teknologi. Di karya indie teranyarnya, I Origins, sang sutradara kembali menekel tema yang serupa, namun dengan penambahan aspek religiutas (religi) di dalamnya. Sama seperti karya perdananya, film ini juga mengangkat tema cinta sebagai fondasi utama ceritanya.

Dikisahkan seorang ilmuwan di bidang biologi molekular bernama Ian Gray (Pitt) sangat terobsesi dengan mata. Bersama dengan asisten labnya, Karen (Marling), ia meneliti mengenai evolusi mata agar hewan seperti cacing yang buta dapat memiliki mata dan melihat lingkungan sekitarnya. Di tengah eksperimennya, Ian bertemu dengan Sofie (Berges-Frisbey), gadis cantik bermata indah yang membuatnya jatuh cinta. Naas, karena sebuah peristiwa, keduanya terpisahkan. Tujuh tahun kemudian, Ian dan Karen yang kini telah menjadi istrinya telah mencapai penemuan besar yang menggegerkan dunia. Kebahagian pasangan ini pun semakin lengkap dengan lahirnya buah hati mereka. Namun, tanpa diduga, kondisi sang buah hatilah, yang kemudian menggiring Ian pada perjalanan spiritual yang mengubah pandangan hidupnya.

Baca Juga: Jake Kasdan akan Menyutradarai Remake Jumanji

I Origins mengetengahkan sebuah premis mengenai science vs religion yang direpresentasikan lewat karakter Ian dan Sofie. Ian adalah pribadi kaku yang menolak konsep ketuhanan, sedangkan Sofie adalah pribadi enerjik yang memercayai bahwa segala sesuatu sudah diatur oleh Tuhan. Dengan bakat uniknya, Cahill mengiring tiap pertemuan dan jalan hidup keduanya lewat ‘campur tangan Tuhan’ yang digambarkannya melalui kemunculan angka 11 (angka 11 mempunyai peranan penting dalam filmnya). Dalam numerologi, angka 11 sendiri berarti master number yang merepresentasikan intuisi, kreativitas, kejeniusan dan kemurnian. Film yang tayang perdana di ajang Sundance Film Festival 2014 ini juga bicara soal reinkarnasi. Pemilihan tempat di India (mayoritas Hindu) dan beberapa adegan kunci dalam filmnya mencerminkan hal tersebut.  

Baca Juga:  10 Film Vampir Terbaik Sepanjang Masa: Dari Klasik Hingga Inovasi Modern

Dari segi akting, Michael Pitt (Seven Psychopaths) sudah berusaha maksimal memainkan perannya, meski perlu diakui ketika ia bicara mengenai ilmu pengetahuan dengan kapasitas perannnya sebagai seorang ilmuwan masih terasa kurang meyakinkan. Ini berbanding terbalik dengan Brit Marling (Another Earth) yang berakting apik sebagai ilmuwan sekaligus istri dari karakter yang diperankan Pitt. I Origins sebenarnya dibuat oleh Cahill sebagai prekuel dari filmnya yang bertajuk, I. Namun, film tersebut belum dapat dipastikan jadwal tayangnya. Jika ingin sedikit mengetahui isi dari sekuelnya nanti, jangan lewatkan post credit dari I Origins.

Tags: Review Film
Previous Post

Promo Unik Film Deadpool Kembali Hadir

Next Post

Poe Dameron Menjelma Menjadi Tokoh Komik

Related Posts

10 Film Vampir Terbaik Sepanjang Masa: Dari Klasik Hingga Inovasi Modern
Barat

10 Film Vampir Terbaik Sepanjang Masa: Dari Klasik Hingga Inovasi Modern

28/06/2025
Fox Kembali Rilis Poster Baru Once Upon a Deadpool
Barat

10 Karakter yang Menyelamatkan Franchise Film

21/06/2025
10 Film Petualangan Terbaik Sepanjang Masa, Berdasarkan Peringkat IMDb
Action

10 Film Petualangan Terbaik Sepanjang Masa, Berdasarkan Peringkat IMDb

14/06/2025
Film Sci-Fi
Action

8 Film Sci-Fi Terbaik yang Seharusnya Punya Sekuel

07/06/2025
Next Post

Poe Dameron Menjelma Menjadi Tokoh Komik

Unfortunately, an error occurred:

Popular 24 Hours

  • Ice Road: Vengeance

    Liam Neeson Kembali Beraksi dalam Trailer Perdana Ice Road: Vengeance

    450 shares
    Share 180 Tweet 113
  • Sebelum Nonton, Kenali Dulu Ragam Kelas di Bioskop CGV

    30315 shares
    Share 12126 Tweet 7579
  • Michael Bay Kembali ke Franchise Transformers

    404 shares
    Share 162 Tweet 101
  • Sinopsis dan Daftar Pemain Film Made in Bali

    459 shares
    Share 184 Tweet 115
  • Sepuluh Serial Televisi yang Banyak Mengandung Konten Seksual

    5460 shares
    Share 2184 Tweet 1365
Cinemags

© 2021 - 2025 Cinemags

Information

  • About Us
  • Advertise
  • Privacy Policy
  • Contact Us

Follow Us

No Result
View All Result
  • Trending
  • Reviews
  • Movie News
  • TV News
  • Interview
  • Lainnya
    • Show Case
    • Komik
    • Shop

© 2021 - 2025 Cinemags