Saksikan bagian terakhir yang menegangkan dari trilogi film action-fantasy paling disukai, Khun Pan 3, Musim ke-2 dari Winning Time: The Rise of the Lakers Dynasty, dan juga Babylon yang dibintangi Brad Pitt dan Margot Robbie di HBO GO dan HBO. Saksikan Warner TV untuk film-film perdana, Hereafter dan Fortress: Sniper’s Eye. Untuk petualangan dan aksi, saksikan CARTOONITO dan rayakan Hari Kucing Internasional bersama Cartoon Network.
Drama dan Aksi di HBO dan HBO GO
Khun Pan 3
Tayang Perdana Jumat, 4 Agustus pukul 21.00 WIB di HBO dan HBO GO
Khun Pan 3 menyajikan kisah yang menegangkan pertentangan antara kebaikan melawan kejahatan, dengan latar belakang Thailand pada tahun 1950-an yang penuh gejolak pasca Perang Dunia II. Di sinilah para politisi korup, bandit bermodal sihir, dan jenderal militer bersaing memperebutkan kekuasaan dalam pergolakan sengit yang mengancam negara ini menjadi anarki — dengan terpusat pada seorang pria yang menjadi sumbu dari segalanya. Dibintangi Ananda Everingham, Mario Maurer dan Phakin Khamwilaisak (Tono).
Winning Time: The Rise of the Lakers Dynasty Season 2
Tayang Perdana Senin, 7 Agustus pukul 08.00 WIB di HBO dan HBO GO
Musim Ke-2 kembali mengeksplorasi kehidupan profesional dan pribadi Los Angeles Lakers tahun 1980-an. Musim ini fokus pada tahun 1980 sampai 1984, tepat setelah periode Final yang berpuncak pada pertandingan ulang profesional pertama dari bintang-bintang terhebat di era tersebut: Magic Johnson dan Larry Bird. Dibintangi oleh John C. Reilly, Quincy Isaiah, Adrien Brody, Jason Clarke, Gaby Hoffmann, Jason Segel, Hadley Robinson, DeVaughn Nixon, Solomon Hughes, Tamera Tomakili, Brett Cullen, Stephen Adly Guirgis, Spencer Garrett, Molly Gordon, Joey Brooks, Delante Desouza, Jimel Atkins, Austin Aaron, McCabe Slye, Thomas Mann, Gillian Jacobs, dengan Michael Chiklis dan Rob Morgan.
38 at the Garden
Tayang Perdana Senin, 7 Agustus pukul 20.20 WIB di HBO dan HBO GO
38 at the Garden menceritakan kebangkitan luar biasa dari point guard bernama Jeremy Lin selama musim 2012 yang bersejarah bersama New York Knicks. Lin, lulusan Harvard yang tidak terpilih sebagai tim awal, mengejutkan para penggemar, membuat rekan satu timnya tertegun dan membangkitkan semangat orang Asia di seluruh dunia ketika dia mencetak 38 poin di Madison Square Garden melawan Los Angeles Lakers, memperkuat rekor panas Lin dan tren “Linsanity”.
Satu dekade kemudian, status Lin sebagai ikon budaya yang inovatif sangat menjadi seorang sosok penting ketika adanya kejahatan rasial baru-baru ini terhadap komunitas Asia-Amerika dan Kepulauan Pasifik (Asian American and Pacific Islander – AAPI). 38 at the Garden menandai momen penting bagi Lin dan merayakan fenomena yang lebih besar dari sekedar basket bagi dunia.
Babylon
Tayang Perdana Sabtu, 5 Agustus pukul 21.00 WIB di HBO dan HBO GO
Kisah ambisi yang sangat besar, mengikuti naik turunnya banyak karakter selama era kemunduran dan kerusakan moral yang tak terkendali di awal Hollywood. Dibintangi oleh Brad Pitt, Margot Robbie, Diego Calva, Jean Smart, Jovan Adepo dan Li Jun Li.
Halloween Ends
Tayang Perdana Sabtu, 12 Agustus pukul 21.00 WIB di HBO dan HBO GO
Franchise The Halloween mencapai akhir yang epik saat Laurie Strode berhadapan untuk yang terakhir kalinya melawan Michael Myers. Hanya satu dari mereka yang akan selamat. Dibintangi oleh Jamie Lee Curtis, Andi Matichak, Rohan Campbell, Will Patton, Kyle Richards dan James Jude Courtney.
MarkKim + Chef
Tayang Perdana Jumat, 18 Agustus pukul 18.00 WIB di HBO dan HBO GO
Mulai perjalanan kuliner dengan serial HBO Asia Originals terbaru, MarkKim + Chef dibintangi oleh selebriti televisi Thailand yang dalam waktu dekat akan melangsungkan pernikahannya, Mark Prin Suparat dan Kimberley Anne Woltemas. Ikuti perjalanan Mark dan Kim saat mereka berkomitmen untuk belajar memasak hidangan lezat demi sang pasangan di bawah bimbingan beberapa koki selebriti terbaik di Thailand.
Puss in Boots: The Last Wish
Tayang Perdana Sabtu, 19 Agustus pukul 20.00 WIB di HBO dan HBO GO
Kucing petualang favorit semua orang dari Shrek universe kembali untuk petualangan baru saat Puss in Boots melakukan misi besar untuk menemukan Bintang Harapan yang ajaib. Dibintangi pengisi suara Antonio Banderas, Salma Hayek, Harvey Guillen, Florence Pugh dan John Mulaney.
The Good House
Tayang Perdana Sabtu, 26 Agustus pukul 20.00 WIB di HBO dan HBO GO
The Good House mengikuti kisah Hildy Good, pedagang New England dan keturunan penyihir dari Salem, yang menyukai minuman anggur dan rahasianya. Kehidupannya yang terkotak-kotak mulai terurai saat dia menghidupkan kembali romansa dengan kekasih dari masa sekolah menengahnya dulu, Frank Getchell, yang kemudian berada dalam hubungan membahayakan karena perilaku ceroboh seseorang. Memicu emosi dan rahasia keluarga yang telah lama terkubur, Hildy terdorong untuk menghadapi satu orang yang telah dia hindari selama beberapa dekade: dirinya sendiri. Dibintangi oleh Sigourney Weaver, Kevin Kline, Morena Baccarin dan Rob Delaney.
Aksi dan Komedi di Warner TV
Film-film yang Tayang Perdana di Warner TV
Setiap Sabtu pukul 20.00 WIB
- Hereafter, Tayang Perdana 5 Agustus
- Fortress: Sniper’s Eye, Tayang Perdana 19 Agustus
Pawai para Pahlawan di Warner TV
Setiap Minggu pukul 20.00 WIB
- White House Down, 6 Agustus
- Flag Of Our Fathers, 13 Agustus
- Body Of Lies, 20 Agustus
- Fortress, 27 Agustus
Episode Terakhir di Warner TV
Saksikan episode terakhir dari The Carbonaro Effect: Double Takes – Back to The Locked Booth pada Kamis, 24 Agustus pukul 20.00 WIB dan jangan lewatkan episode terakhir dari All New East New York Musim Ke-1 pada Selasa, 29 Agustus pukul 20.00 WIB.
Komedi, Petualangan dan Aksi di Cartoon Network dan CARTOONITO
CARTOONITO: It’s all about the 4Cs of CARTOONITO
Senin sampai Jumat, 7 Agustus sampai 1 September, mulai pukul 06.00 WIB di CARTOONITO
Untuk minggu pertama, saksikan Lucas the Spider dan Dino Ranch yang akan mengajarimu bagaimana memperlakukan orang lain, orang-orang di sekitarmu, dan dunia dengan empati, kasih sayang, rasa hormat, dan keadilan. Tangranimals dan Esme & Roy akan bergabung di minggu kedua untuk mengobservasi, mengeksplorasi, orang-orang di sekitarmu, sejarahmu, dan alam. Bugs Bunny Builders dan Mecha Builders favorit kembali di minggu ketiga untuk mengajarkan kita tentang berpikir dan berperilaku dengan cara yang baru dan bermakna. Pada minggu terakhir, bergabunglah dengan Batwheels dan keluarga Mush Mush and the Mushables untuk menjadi berani dan gigih dalam menghadapi ketidakpastian, ketakutan, atau kesulitan.
Cat-Toon Network
Senin sampai Jumat, 7 sampai 18 Agustus, pukul 09.00 WIB di Cartoon Network
Bertepatan dengan Hari Kucing Internasional pada 8 Agustus, saksikan episode terbaru dari Looney Tunes Cartoons, The Amazing World of Gumball, Tom and Jerry in New York, Unikitty, Teen Titans Go! dan masih banyak lagi untuk menemukan semua karakter kucing yang ada di acara.
Craig of the Creek
Sabtu sampai Minggu, 19 Agustus sampai 17 September, mulai pukul 16.00 WIB di Cartoon Network
Craig of the Creek kembali mulai 19 Agustus dengan episode baru setiap akhir pekan! Cuplikan dari episode Craiggy & the Slime Factory: Craig dan teman-temannya melakukan tur untuk pertama kalinya ke Slime Kids Slime Factory.
Heroes Week
Senin sampai Jumat, 28 Agustus sampai 1 September, mulai pukul 12.30 WIB di Cartoon Network
Para pahlawan bersatu! Saksikan Cartoon Network untuk 3 jam marathon yang menampilkan Teen Titans Go!, 50/50 Heroes dan Mechamato.
Mulai dengan dua bagian baru yang spesial dari 50/50 Heroes: Swatteroo the Sublime dimana bencana terjadi saat Mo terekam di kamera pengintai sekolah saat menggunakan kekuatannya.
Jangan lewatkan Teen Titans Go! vs. Film Teen Titans pada 31 Agustus pukul 14.30 siang. Bumi bertabrakan saat “Master of Games” yang misterius muncul di atas Menara Titans. Dibutuhkan tidak kurang dari dua versi Teen Titans untuk menghadapinya.
Dalam Mechamato, ikuti Amato dan MechaBot menemukan dan menangkap robot jahat yang mendarat darurat di Bumi.