Setelah dua minggu sejak syuting akhirnya dilanjutkan untuk proyek musim kedua The Witcher yang akan datang. Dan kini Netflix membuat kejutan dengan merilis sebuah dokumenter pendek baru yang berjudul Making The Witcher. Film ini memberi kita pandangan mendalam tentang adaptasi serial fantasi popular tersebut. Sekarang dokumenter tersebut telah tersedia untuk streaming di Netflix.
Making The Witcher adalah film dokumenter berdurasi 32 menit yang akan mengeksplorasi proses di balik layar dalam menciptakan dunia “The Witcher” yang luar biasa – mulai dari casting peran hingga lagu Jaskier yang menarik.
Musim berikutnya The Witcher akan menampilkan Kristofer Hivju (Game of Thrones) sebagai Nivellen dan Kim Bodnia (Killing Eve) sebagai Vesemir. Aktor baru lainnya yang juga ikut bergabung di musim kedua adalah Paul Bullion (Peaky Blinders) sebagai sang penyihir Lambert; Yasen Atour (Young Wallender) sebagai Coën, seorang penyihir dari Poviss; Agnes Bjorn sebagai Vereena, seorang bruxa yang kuat; Thue Ersted Rasmussen (Fast and Furious 9) sebagai Eskel, teman Geralt dari masa mudanya; Aisha Fabienne Ross (The Danish Girl) sebagai Lydia, seorang penyihir; dan Mecia Simson sebagai peri cantik Francesca.
Serial ini dibintangi oleh Henry Cavill sebagai Geralt of Rivia, Freya Allan sebagai Putri Ciri, Anya Chalotra sebagai Yennefer of Vengerberg, MyAnna Buring sebagai Tissaia, dan Joey Batey sebagai Jaskier. Season 2 juga akan menampilkan kembalinya Tom Canton sebagai Filavandrel, Lilly Cooper sebagai Murta, Jeremy Crawford sebagai Yarpin Zigrin, Eamon Farren sebagai Cahir, Mahesh Jadu sebagai Vilgefortz, Terence Maynard sebagai Artorius, Lars Mikkelson sebagai Stregobor, Mimi Ndiweni sebagai Fringilla Vigo, Royce Pierrseson sebagai Istredd, Wilson Radjou-Pujalte sebagai Dara, Anna Shaffer sebagai Triss Merigold, dan Therica Wilson Read sebagai Sabrina.