Hanya menjelang kurang lebih sepuluh hari lagi menuju perilisan resmi Avengers: Endgame di Amerika Serikat, Marvel Studios merilis sebuah trailer yang cukup emosional untuk menyambut film ini. Trailer yang berjudul “To the End” ini menampilkan cuplikan berbagai film MCU sebelumnya seperti Iron Man sampai dengan Spider-Man: Homecoming dengan beberapa tambahan adegan baru dari film pamungkas fase ketiga di Marvel Cinematic Universe ini.
Lebih jelasnya promo yang berdurasi lebih dari dua menit — mengunjungi kembali setiap film di Marvel Cinematic Universe sejauh ini, dengan penekanan besar pada Iron Man (Robert Downey Jr), Captain America (Chris Evans), Thor (Chris Hemsworth), Captain Marvel (Brie Larson), Peter Parker (Tom Holland), Doctor Strange (Benedict Cumberbatch), Black Panther (Chadwick Boseman) dan para Guardians of the Galaxy.
Marvel Studios sangat jeli dan tepat dalam mengambil sudut pandang metode pemasaran ini. Faktanya adalah, penggemar sudah sangat bersemangat untuk Endgame karena Marvel Studios telah mendapatkan kepercayaan mereka. Franchise film MCU adalah produk yang paling konsisten secara komersial saat ini, dan melihat bagaimana Endgame membawa satu dekade kisah para pahlawan akan berakhir, penonton ingin mengetahui bagaimana ini semua berakhir. Jadi dengan menghadirkan klip promo yang bersandar pada masa lalu, hal ini membangun momen-momen sejarah dengan karakter-karakter ini dan membiarkan sisi emosional yang berbicara.
Seperti kita ketahui di Avengers: Infinity War, para anggota dari setiap waralaba MCU berkorban tidak seperti sebelumnya dalam upaya untuk mengalahkan Thanos sebelum ia dapat mengakhiri alam semesta. Dan akhirnya Thanos dapat memusnahkan separuh alam semesta dan menghancurkan Avengers. Hal ini memaksa anggota yang tersisa untuk mengambil satu tindakan terakhir dalam film Marvel Studios ke-22, Avengers: Endgame.
Avengers: Endgame akan dirilis pada tanggal 26 April ini dan dibintangi oleh Robert Downey Jr., Chris Evans, Mark Ruffalo, Chris Hemsworth, Scarlett Johansson, Jeremy Renner, Don Cheadle, Paul Rudd, Brie Larson, Karen Gillan, Danai Gurira, Bradley Cooper dan Josh Brolin.