Sebuah film yang diadaptasi dari salah satu kisah animasi klasik Disney, “Aladdin” akan menghadirkan petualangan seru dan penuh warna Aladdin – seorang pemuda jalanan yang menawan, Princess Jasmine yang pemberani, serta Genie yang mungkin dapat menjadi kunci bagi masa depan mereka.
Disutradarai oleh Guy Ritchie yang memberikan sentuhan luar biasa dalam kota Agrabah yang ikonik, film Disney’s “Aladdin” dibuat berdasarkan naskah karya Jign August dan Ritchie berdasarkan kisah klasik dengan judul yang sama.
Film ini dibintangi oleh Will Smith sebagai Genie, Mena Massoud sebagai Aladdin, Naomi Scott sebagai Jasmine, Marwan Kenzari sebagai Jafar, Navid Negahban sebagai Sultan, Nasim Pedrad sebagai Dalia, Billy Magnussen sebagai Pangeran Anders, dan Numan Acar sebagai Hakim, tangan kanan dan kepala keamanan di istana Jafar.
“Aladdin” diproduseri oleh Dan Lin, p.g.a., dan Jonathan Eirich, p.g.a., bersama dengan peraih nominasi Oscar® dan pemenang Golden Globe® Marc Platt dan Kevin De La Noy sebagai produser eksekutif.
Alan Menken, pemenang delapan penghargaan Academy Award®, kembali hadir untuk menjadi penata musik dengan membawa beberapa lagu terbaru yang ditulisnya bersama Howard Ashman dan Tim Rice, serta dua lagu baru karya Menken bersama Benj Pasek dan Justin Paul.
ISYANA
Dikenal melalui debut singlenya yang berjudul “Keep Being You” di tahun 2014, Isyana merupakan salah satu penyanyi dan komposer papan atas Indonesia. Penyanyi berusia 26 tahun telah berhasil mendapatkan sederet penghargaan baik lokal maupun internasional di dunia music, seperti Mnet Asian Music Awards sebagai Artis Asia Terbaik Indonesia 2016 dan Komposer Terbaik Tahun 2017. Penghargaan-penghargaan lain yang telah diraihnya adalah Anugerah Musik Indonesia, Indonesian Box Office Movie Awards, Indonesian Choice Awards, Rolling Stone Editor’s Choice Awards by Rolling Stone Indonesia. Pada akhir 2017 Isyana juga dinominasikan untuk Best Southeast Asia Act di MTV EMA, London.
Selain itu, berkat berbagai kontribusinya untuk mendukung dunia musik Indonesia, ia dianugerahi penghargaan Anugerah Kekayaan Intelektual Nasional 2016 dari Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia.
GAMALIEL
Gamaliel merupakan salah satu vokalis yang tergabung dalam grup vokal populer GAC bersama Audrey Tapiheru dan Cantika Abigail. Kesuksesan Gamaliel dan GAC dibuktikan melalui berbagai penghargaan yang diberikan seperti AMI Award for Best Vocal Group Production Work di tahun 2018, serta Indonesian Choice Award for Band/Group/Duo of the Year selama dua tahun berturut-turut dimulai dari tahun 2016. Album mereka yang bertajuk “Sailor” juga berhasil mendapat penghargaan di AMI Award untuk kategori AMI Award for Best Soul/R&B/Urban Group/Collaboration.
Kolaborasi pertama Isyana dan Gamaliel hadir di album kedua Isyana “Paradox” dimana mereka berduet menyanyikan lagu “Terpesona”. Isyana dan Gamaliel kembali berduet dalam kolaborasinya bersama Disney Indonesia untuk menyajikan lagu klasik Disney “A Whole New World” dari film Disney’s Aladdin yang akan hadir di bioskop-bioskop Indonesia mulai dari 22 Mei 2019. (Nuty Laraswaty)