Kurang dari satu tahun lagi para penggemar film superhero sudah dapat menikmati dua film terbaru dari Warner Bros. dan DC. Ya film solo Wonder Woman dan Justice League akan hadir menyapa penonton tahun depan. Seperti kita ketahui proyek film Justice League juga telah merampugkan proses produksi dan pengambilan gambarnya beberapa waktu lalu. Dan kini film ini sedang melakukan tahap pra-produksi termasuk editing dan persiapan promosi.
Beberapa saat yang lalu melalui Entertainment Weekly, Warner Bros.merilis foto terbaru dari film kumpulan superhero ini yang memperlihatkan “setengah” tim Justice League; The Flash, Batman dan Wonder Woman. Dalam kesempatan ini sang sutradara, Zack Snyder juga mengungkapkan kegembiraannya mengenai rampungnya proses pengambilan gambar Justice League dimana para pemain tampak solid dan menikmati masa-masa tersebut. Ezra Miller selaku pemeran Barry Allen atau The Flash juga mengungkapkan beberapa informasi ringan mengenai karakternya. Miller mengatakan bahwa The Flash merupakan karakter yang membuat semua anggota “pusing” dan terganggu. Selain itu setengah bercanda, Miller juga mengungkap pendapatnya mengenai karakter lainnya dalam film ini.
“Paman Fish Curry (Aquaman) sangat tegang dan kaku, Ayah (Batman) setali tiga uang dengan Paman (mungkin karena sudah terlalu lama melawan kejahatan) sedangkan Wonder Woman adalah karakter yang sangat perhatian, meskipun ia merasa terganggu oleh The Flash ia masih dapat tersenyum.”
Tentang Justice League
Justice League akan dibintangi oleh Ben Affleck, Henry Cavill dan Gal Gadot sebagai DC Trinity, Batman, Superman dan Wonder Woman bersama dengan Jason Momoa sebagai Aquaman, Ray Fisher sebagai Cyborg dan Ezra Miller sebagai The Flash. Disamping para tokoh superhero tersebut, film ini juga diramaikan oleh J.K. Simmons sebagai Komisaris Gordon, serta peran misterius dari Willem Dafoe. Selain mereka, Amber Heard diisukan akan muncul sebagai Queen Mera di the film ini sebelum melanjutkan penampilannya di film solo Aquaman pada tahun 2018.
Baca Juga: Inilah Update Terbaru Film Justice League
Seperti kita ketahui sinopsis resmi Justice League bagian pertama adalah berkisar tentang awal terbentuknya kelompok superhero ini dana pa motivasi dibalik bergabungnya para superhero DC ini. Inilah sinopsis resmi dari Justice League:
“Pulihnya sisi humanis dari Bruce Wayne dan tergerak oleh tindakan Superman yang tidak mementingkan diri sendiri, Wayne kemudian meminta bantuan ‘teman’ barunya, Diana Prince untuk menghadapi kemungkinan munculnya musuh yang lebih dahsyat. Batman dan Wonder Woman kemudian bergerak cepat dengan mengumpulkan semua ‘metahuman’ dengan membentuk sebuah tim. Namun sangat disayangkan, meskipun sebuah tim yang terdiri dari para superhero yang beranggotakan Batman, Wonder Woman, Aquaman, Cyborg dan the Flash telah terbentuk, mereka mungkin sudah terlambat untuk mencegah kehancuran dunia akibat serangan musuh misterius.”