Seperti yang sudah dikabarkan sebelumnya, Avengers: Infinity War akan memulai pengambilan gambarnya di tahun 2017 mendatang. Dengan melibatkan seluruh pemain, diharapkan pengambilan gambar ini bisa selesai tepat waktu agar proyek Avengers yang satu ini tetap bisa rilis sesuai jadwal pada 4 Mei 2018.
Namun, tampaknya hal ini sedikit menyulitkan sang pemeran Hawkeeye dalam Marvel Cinematic Universe, Jeremy Renner. Dengan jadwal tayang di tahun yang sama, Renner yang juga ambil bagian dalam franchise Mission: Impossible sebagai rekan Ethan Hunt, agen William Brandt, sepertinya harus melepas salah satu di antara Avengers: Infinity War dan Mission: Impossible 6. Ditemui oleh pihak Collider (via Heroic Hollywood), Renner mengakui proses produksi yang panjang dari Avengers: Infinity War mungkin bisa menyulitkan dirinya untuk bergabung dalam sequel Mission: Impossible berikutnya.
“MI6, saya tidak yakin dengan apa yang terjadi! Saya tahu mereka sangat menginginkan itu untuk tetap berjalan, dan saya belum berbicara dengan Tom tentang bagaimana akhirnya. Saya tahu itu akan menimbulkan beberapa masalah dengan jadwal, jadi saya tidak yakin dengan apa yang akan terjadi. Avengers akan memakan banyak waktu di tahun depan─dengan senang hati─tapi tentunya saya berharap itu tidak akan menghalangi Tom, saya, dan yang lainnya (tim Mission: Impossible 6) untuk bersama, karena saya sangat menginginkannya.”
Jelas, Renner sangat ingin bergabung dalam aksi Mission: Impossible 6. Namun, dengan kondisi yang seperti demikian, sepertinya kemungkinan tersebut cukup kecil untuk terjadi.
Di bawah produksi Paramount Pictures, Mission: Impossible 6 akan diarahkan oleh Christopher McQuarrie bedasarkan atas naskah yang ditulis olehnya sendiri. McQuarrie menjadi satu-satunya sutradara yang mengarahkan franchise Mission: Imposible lebih dari satu kali. Sebelumnya telah banyak sutradara yang mengarahkan franchise ini namun hanya satu kali, seperti Brian De Palma, John Woo, J.J. Abrams, dan Christopher McQuarrie. Recananya, film ini akan dirilis pada tanggal 27 Juli 2018 mendatang.
Film yang rencananya akan memulai proses produksi pada musim semi 2017 ini sudah memastikan Tom Cruise dan Rebecca Ferguson untuk kembali bergabung dalam misi berikutnya. Cruise akan kembali sebagai agen Ethan Hunt, sedangkan Ferguson sebagai Isla Faust. Akting Ferguson memang mencuri perhatian pada film kelima franchise ini, Rogue Nation. Untuk bintang lainnya seperti Simon Pegg dan Ving Rhames belum mendapat kepastian apakah akan kembali bermain di franchise ini atau tidak.
Plot dan detail mengenai proyek film Mission: Impossible 6 ini masih sangat dirahasiakan oleh pihak studio. Namun dalam wawancaranya dengan Slashfilm, McQuarrie mengatakan bahwa ia akan membawa film terbaru ini ke arah yang berbeda dengan film sebelumnya. Ia juga menambahkan bahwa film ini kan mempunai tone dan atmosfer yang berbeda.