Ajang penghargaan Annie Awards 2020 baru saja berlangsung dan Klaus memiliki satu malam yang sangat gemilang di tahun ini, yang menempatkan film animasi asli pertama Netflix dengan tujuh kemenangan besar pada malam itu. Yang paling mengejutkan di antara mereka adalah kekecewaan atas hasil yang didapat oleh Frozen 2, Toy Story 4, How to Train Your Dragon: The Hidden World dan Missing Link dalam kategori “Best Feature”. Tahun ini adalah bagian dari kinerja yang didominasi oleh Netflix secara keseluruhan, dengan I Lost My Body membawa pulang tiga kemenangan dan serial Love, Death, & Robots dengan empat kemenangan.
Sebagai informasi, Annie Awards adalah ajang yang diselenggarakan untuk mengapresiasi insan-insan perfilman yang bergerak dibidang animasi. Dimana banyak usaha-usaha yang tidak kenal lelah untuk mewujudkan sebuah karya animasi dalam film layar lebar, film pendek, serial televisi dan bahkan iklan. Karya-karya ini membutuhkan tidak sedikit waktu dan tenaga untuk membuatnya. Jadi melihat sebuah apresiasi bagi aspek-aspek tertentu seperti untuk character design, production design, dan musik tentunya sangat menyenangkan.
Inilah daftar lengkap nominasi Annie Awards 2020:
Best Feature: Klaus
Best Indie Feature: I Lost My Body
Best Special Production: How to Train Your Dragon Homecoming
Best Short Subject: Uncle Thomas: Accounting for the Days
Best VR: Bonfire
Best Commercial: The Mystical Journey of Jimmy Page’s ’59 Telecaster
Best TV/Media – Preschool: Ask the Storybots
Best TV/Media – Children: Disney Mickey Mouse
Best TV/Media – General Audience: Bojack Horseman
Best Student Film: The Fox & The Pidgeon
Best FX for TV/Media: Love, Death, and Robots
Best FX for Feature: Frozen 2
Best Character Animation – TV/Media: His Dark Materials
Best Character Animation – Animated Feature: Klaus
Best Character Animation – Live Action: Avengers: Endgame
Best Character Animation – Video Game: Unruly Heroes
Best Character Design – TV/Media: Carmen Sandiego
Best Character Design – Feature: Klaus
Best Direction – TV/Media: Disney Mickey Mouse
Best Direction – Feature: Klaus
Best Music – TV/Media: Love, Death, & Robots
Best Music – Feature: I Lost My Body
Best Production Design – TV/Media: Love, Death, & Robots
Best Production Design – Feature: Klaus
Best Storyboarding – TV/Media: Carmen Sandiego
Best Storyboarding – Feature: Klaus
Best Voice Acting – TV/Media: Bob’s Burgers
Best Voice Acting – Feature: Frozen 2
Best Writing – TV/Media: Tuca & Bertie
Best Writing – Feature: I Lost My Body
Best Editorial – TV/Media: Love, Death, & Robots
Best Editorial – Feature: Klaus