Proyek misterius tanpa judul milik M. Night Shyamalan telah mengincar para bintang utamanya. Eliza Scanlen, Thomasin McKenzie, Aaron Pierre, Alex Wolff, dan Vicky Krieps semuanya dalam pembicaraan untuk bergabung dengan proyek baru Shyamalan tersebut. Film tanpa judul ini akan melanjutkan kolaborasi antara sutradara tersebut dengan Universal.
Tidak banyak informasi yang dapat digali mengenai proyek misterus ini kecuali bahwa Shyamalan akan menulis, memproduseri, dan mengarahkan. Karena proses casting yang sudah mulai dilakukan, beberapa pihak berasumsi bahwa kemungkinan proses produksi akan segera dipersiapkan. Namun, tidak jelas kapan Universal akan segera memulainya.
Sepertinya Alex Wolff (Jumanji: The Next Level) akan menjadi salah satu dari tiga pemeran utama dalam film ini. Namun tidak jelas apa peran untuk Eliza Scanlen, Thomasin McKenzie, Aaron Pierre, dan Vicky Krieps. Seperti kita ketahui, pada bulan September tahun lalu terungkap bahwa Shyamalan akan menulis dan mengarahkan dua thriller asli untuk Universal, yang pertama akan dirilis pada tanggal 26 Februari 2021 dan satu lagi pada tanggal 17 Februari 2023. Meskipun belum dikonfirmasi, ada kemungkinan tanggal rilis tersebut akan disesuaikan kembali.
Wolff mungkin lebih dikenal penonton karena tampil dalam film blockbuster Jumanji: Welcome to the Jungle dan The Next Level serta Hereditary. Sedangkan Vicky Krieps sebelumnya terlibat dalam film Phantom Thread, sementara Eliza Scanlen akan segera tampil di film Babyteeth setelah sebelumnya membintangi miniseri Sharp Objects dari HBO. Thomasin McKenzie baru-baru ini tampil dalam Jojo Rabbit yang darahkan oleh Taika Waititi. Adapun Aaron Pierre pernah tampil dalam film The Underground Railroad.
M. Night Shyamalan dikabarkan bahwa ia secara independen membiayai Glass, Split, dan The Visit. Ketiga film yang digabungkan memiliki anggaran produksi $35 juta dan mereka menghasilkan lebih dari $600 juta di seluruh dunia. Model ini jelas bekerja sangat baik untuk sineas tersebut, jadi dia akan mengambil pendekatan yang sama untuk proyek berikutnya, yang memberinya 100% kontrol kreatif.