The Post
Film yang diangkat dari kasus “Pentagon Papers” ini dibintangi oleh Tom Hanks (Forrest Gump, Captain Phillips) dan Meryl Streep (The Iron Lady, Florence Foster Jenkins), Alison Brie, Carrie Coon, David Cross, Bruce Greenwood, Tracy Letts, Bob Odenkirk, Sarah Paulson, Jesse Plemons, Matthew Rhys, Michael Stuhlbarg, Bradley Whitford, dan Zach Woods.
Film ini akan menceritakan tentang kisah nyata dibalik artikel yang diterbitkan oleh The Washington Post pada tahun 1971 yang memuat berbagai dokumen rahasia Pentagon. Streep dan Hanks akan memerankan dua tokoh dibalik pemberitaan ini. Editor utama Washington Post, Ben Bradlee (Hanks) bekerjasama dengan pimpinan dan pemilik, Kay Graham (Streep) dan pihak New York Times untuk berjuang melawan pemerintahan federal di Amerika yang mengekang hak mereka untuk menerbitkan berita/artikel. The Post akan dirilis secara terbatas pada 22 Desember 2017.
All the Money in the World
Film ini diangkat dari kasus penculikan yang merupakan kejadian nyata dan terjadi pada tahun 1973 dimana Getty III diculik pada umur 16 tahun dan para penculik meminta tebusan sebesar $17 juta kepada pihak keluarga. Ketika pihak keluarga tidak merespon terhadap tuntutan pihak penculik, mereka kemudian mengirim potongan telinga anak tersebut. Setelah tebusan dibayarkan, Getty III ditemukan di Italia dan para penculik berhasil lolos dengan uang tersebut. Getty III merupakan ayah dari aktor Balthazar Getty yang bermain di film Lost Highway, Twin Peaks, dan When We Rise.
All the Money in the World dibintangi oleh Michelle Williams, Christopher Plummer, Mark Wahlberg, Romain Duris, Charlie Plummer dan Timothy Hutton. Film ini akan dirilis pada tanggal 22 Desember 2017 ini.
Hostiles
Kisah yang dituturkan dalam Hostiles terlihat sederhana, namun dibalik semua itu ternyata sang kepala suku yang bernama Yellow Hawk adalah musuh utama dari Blocker selama perang berlangsung. Ia telah banyak membunuh rekan dan sahabat sang kapten. Demikian juga sebaliknya. Selain “masalah” tersebut, mereka harus menghadapi bahaya lain selama perjalanan menuju Montana.
Set in 1892, Hostiles tells the story of a legendary Army Captain (Christian Bale) who, after stern resistance, reluctantly agrees to escort a dying Cheyenne war chief (Wes Studi) and his family back home to tribal lands. Making the harrowing and perilous journey from New Mexico to the grasslands of Montana, the former rivals encounter a young widow (Rosamund Pike) whose family was murdered on the plains. Together, they must join forces to overcome the punishing landscape, hostile Comanche, and vicious outliers they encounter along the way.
Hostiles dibintangi oleh Christian Bale, Rosamund Pike (Gone Girl), Wes Studi (Avatar), Adam Beach (Suicide Squad), Ben Foster (30 Days of Night), Jesse Plemons (Fargo, Breaking Bad), Rory Cochrane (24, Argo), dan Q’orianka Kilcher (Longmire). Film ini akan dirilis pada tanggal 22 Desember 2017.