Sutradara franchise Mad Max, George Miller mengonfirmasii bahwa film terbaru Mad Max akan merupakan sebuah prekuel yang menceritakan petualangan Furiosa. Ia juga menegaskan bahwa Charlize Theron tidak akan membintangi film ini sebagai pemeran utama.
Berbicara kepada NYT, Miller mengkonfirmasi bahwa ia sedang mengerjakan prekuel Furiosa berdasarkan naskah yang ia tulis bersama dengan Nick Lathouris. Dia juga mengatakan alasan tidak melibatkan Theron setelah sebelumnya sempat memperimbangkan teknologi de-aging dengan CGI. Namun, setelah melihat efek de-aging CGI di The Irishman, ia merasa teknologi tersebut belum sesuai dengan yang ia inginkan.
Sebelumnya juga terungkap kabar bahwa Anya Taylor-Joy (Split) telah bertemu dengan George Miller melalui Skype untuk membahas kemungkinan peran dalam proyek tersebut. Dan sepertinya Taylor-Joy akan memerankan Furiosa versi muda.
Seperti kita ketahui sebelumnya di tahun 2015, karakter Furiosa yang diperankan oleh aktris pemenang Oscar, Charlize Theron di Mad Max: Fury Road berhasil mencuri perhatian bahkan melebihi sang tokoh utamanya yang diperankan oleh Tom Hardy. Theron berhasil menghidupkan karakter yang penuh dengan misteri, kerentanan dan mempunyai latar belakang yang terdengar menarik namun penuh kegelapan.
Proses produksi proyek Furiosa diharapkan akan segera dimulai pada awal tahun depan, namun hal itu masih akan tergantung pada banyak faktor. Pertama, George Miller harus memulai produksi pada proyek Three Thousand Years of Longing yang seharusnya dimulai dalam beberapa bulan ke depan, tetapi sudah pasti akan ditunda karena keadaan dunia saat ini, terutama karena bintang utama proyek ini, Idris Elba kini sedang dikarantina dan dipantau karena terpapar Coronavirus.