Film adaptasi live-action dari Fullmetal Alchemist akan mendapat jadwal rilis lebih awal dari yang telah direncanakan. Film ini akan melakukan debut pertama kali pada acara 30th annual Tokyo Film Festival yang akan berlangsung dari tanggal 25 Oktober sampai dengan 3 November 2017. Baru setelah itu pihak studio akan merilisnya secara luas di Jepang pada tanggal 1 Desember 2017.
Proyek live-action ini disutradarai oleh Fumihiko Sori dan dibintangi oleh aktor dan aktris asal Negeri Sakura, yaitu Ryōsuke Yamada sebagai Edward Elric, Tsubasa Honda sebagai Winry Rockbell, Dean Fujioka sebagai Roy Mustang, Fumiyo Kohinata sebagai General Hakuro, Ryuta Sato sebagai Maes Hughes, Misako Renbutsu sebagai Riza Hawkeye, Natsuna sebagai Maria Ross, Natsuki Harada sebagai Gracia Hughes, Yo Izumi sebagai Shou Tucker, Jun Kunimura sebagai Doctor Marco, Yosuko Matsuyuki sebagai Lust, Kanata Hongo sebagai Envy, Shinji Uchiyama sebagai Gluttony, dan Kenjiro Ishimasu sebagai Father Cornello. Untuk karakter Alphonse Elric sendiri akan dihadirkan dengan menggunakan efek CGI.
Baca Juga: Simak Trailer Terbaru Live Action Fullmetal Alchemist
Inilah sinopsis resmi film live-action Fullmetal Alchemist:
“Two brothers set out on a journey in order to take back everything they have lost. Fullmetal Alchemist is a legendary comic by Hiromu ARAKAWA that has sold over 70 million books worldwide. This emotional adventure finally gets a live-action version! An epic, highly-awaited fantasy action movie has begun to move!”
Fullmetal Alchemist atau Hagane no Renkinjutsushi merupakan manga karya Hiromu Arakawa. Mengisahkan tentang duo kakak-beradik, Edward dan Alphonse Elric yang berusaha untuk menyelamatkan ibu mereka dengan menggunakan kekuatan alchemy yang berbahaya dan sangat kuat. Sayangnya, usaha tersebut gagal dan mereka berdua harus membayarnya dengan anggota tubuh mereka. Demi memulihkan kondisi tubuh mereka, Ed dan Al melakukan perjalanan untuk mendapatkan sebuah benda berkekuatan khusus bernama Philosopher’s Stone.