Para pemeran No Time to Die telah tiba di Italia untuk melanjutkan syuting petualangan James Bond terbaru. Sutradara Cary Joji Fukunaga bergabung dengan pemain utama, Daniel Craig, yang akan berperan sebagai agen 007 untuk terakhir kalinya dalam petualangan ini. Mereka bergabung dengan pemeran utama lainnya, Lea Seydoux untuk serangkaian foto resmi di belakang layar dari lokasi di Matera.
Gambar-gambar terbaru yang menampilkan Daniel Craig, Lea Seydoux dan sutradara Cary Fukunaga secara resmi dirilis di Twitter dari 007. Pengambilan gambar sekarang sedang berlangsung di Matera, Italia dengan paea kru yang berpacu dengan waktu untuk menyelesaikan produksi terakhir pada film ke-25 dari franchise 007.
Daniel Craig, Léa Seydoux and director Cary Joji Fukunaga arrive in Matera, Italy to continue filming #NoTimeToDie #Bond25 pic.twitter.com/OLGAYJ4CVA
— James Bond (@007) September 9, 2019
Para pemeran di film Bond 25 atau No Time to Die adalah Daniel Craig sebagai agen 007, Ralph Fiennes sebagai M, Rory Kinnear sebagai Tanner, Ben Whishaw sebagai Q, Naomie Harris sebagai Moneypenny, Léa Seydoux sebagai Dr. Madeleine Swann, Jeffrey Wright sebagai Felix Leiter serta Dali Benssalah, Ana De Armas, Billy Magnussen, David Dencik, Lashana Lynch, dan Rami Malek. Sedangkan lokasi pembuatan dan pengambilan gambar film untuk Bond 25 adalah Jamaika, Norwegia, London dan Italia.
Di film ke-25, James Bond telah meninggalkan dunia mata-mata dan menikmati kehidupan yang tenang di Jamaika. Kedamaiannya berumur pendek ketika teman lamanya Felix Leiter dari CIA muncul meminta bantuan. Misi untuk menyelamatkan seorang ilmuwan yang diculik ternyata jauh lebih berbahaya dari yang diperkirakan, hal ini kemudian membawa Bond ke jejak penjahat misterius yang dipersenjatai dengan teknologi baru yang berbahaya.
Fukunaga akan mengarahkan film ini dengan naskah yang digarap oleh Neil Purvis & Robert Wade, Scott Burns dan Phoebe Waller-Bridge. Dan beberapa waktu yang lalu terungkap bahwa tanggal rilis No Time to Die adalah 8 April 2020.