Deadline melaporkan bahwa Art Marcum dan Matt Holloway (Iron Man, Transformers: The Last Knight, Men In Black: International) sedang dalam pembicaraan akhir untuk menulis draft baru naskah Masters of the Universe untuk film He-Man yang telah lama tertunda,sebuah adaptasi berdasarkan pada produk mainan laris tahun 1980-an.
Para penggemar telah lama menanti untuk realisasi film live action He-Man baru sejak pertama kali diumumkan pada 2007 dengan John Woo sebagai nahkodanya. Namun sejak saat itu juga banyak sineas yang telah keluar masuk sebagai sutradara proyek ini termasuk McG dan David S. Goyer, dan proyek itu juga telah beralih dari Warner Bros ke Sony.
Namun kini Sony Pictures telah mendapatkan tanda tangan dari Aaron dan Adam Nee untuk mengarahkan adaptasi live-action dari Masters of the Universe. Kakak beradik yang dikenal dengan nama The Brothers Nee ini menggantikan posisi Goyer karena konflik jadwal produksi dan kepentingan lainnya. Mereka merupakan duo sutradara film indie yang dikenal melalui film Band of Robbers (2015).
Franchise Master of the Universe merupakan properti dari Mattel yang mencapai puncak popularitasnya pada tahun 1980-an. Serial animasi yang berjudul He-Man and the Master of the Universe (1983-1984) mengisahkan tentang petualangan bertema fantasi yang mengambil latar belakang planet Eternia. Adalah seorang pangeran bernama Adam di planet tersebut yang dapat berubah menjadi manusia super dengan nama He-Man. Kemudian sang pahlawan beserta para pendukungnya menghadapi musuh utama bernama Skeletor yang berniat menguasai dunia.
Sebagai penyegar ingatan, pada tahun 1987 sebuah live action franchise ini dirilis dengan judul Master of the Universe, dimana tokoh He-Man di film ini diperankan oleh aktor laga Dolph Lundgren. Film ini mendapat sambutan yang cukup beragam kala itu.