Daniel Craig selalu ingin memastikan bahwa versi James Bond yang diperankan olehnya “keluar” dengan keren dan dengan penuh gaya , dan sepertinya dia berhasil melakukannya dengan lebih dari satu cara. Selain membuat sejumlah rekor dalam kaitannya dengan franchise Bond itu sendiri, No Time To Die juga berhasil membuat Rekor Dunia Guinness dalam proses pembuatan filmnya dengan meledakkan bahan peledak dalam jumlah terbesar yang pernah digunakan dalam sebuah film untuk adegan di akhir film tersebut. Peringatan bagi mereka yang masih belum menonton filmnya dan ingin menghindari spoiler.
Seperti kita ketahui, di momen terakhir No Time To Die, jutaan penggemar Bond menyadari bahwa mata-mata super sedang berada dalam situasi yang tidak akan ia selamatkan. Bond yang diperankan oleh Craig harus menghadapi serangan rudal massal yang mengakhiri hidupnya dan menghancurkan pabrik pemrosesan virus yang digunakan oleh penjahat utama Lyutsifer Safin. Adegan ledakan tersebut menggunakan 136,4 kg TNT, yang cukup untuk memecahkan Rekor Dunia Guinness sebelumnya yang hanya menggunakan 65 kg.
Proses pemecahan rekor tersebut tidak sepenuhnya kebetulan, seperti yang dijelaskan dalam video baru yang diposting di saluran YouTube resmi James Bond, yang menampilkan Chris Corbould di No Time To Die. Pengawas efek visual tersebut membahas ledakan besar yang akhirnya membunuh James Bond untuk pertama kalinya tersebut, dan setelah menemukan bahwa ada rekor dunia yang tampaknya bisa dikalahkan oleh adegan itu, orang-orang di Guinness World Records dibawa untuk mengonfirmasi adegan tersebut yang jelas merupakan ledakan raksasa dibandingkan dengan film-film lainnya.
Penampilan terakhir Daniel Craig sebagai Bond juga telah membuat film tersebut menjadi salah satu film James Bond terbesar yang pernah ada. Film ini menciptakan rekor baru untuk pembukaan box office akhir pekan dan berhasil menjadi “raja”, sampai Spider-Man hadir pada bulan Desember. Daniel Craig juga meraih rekor sebagai aktor Bond terlama, suatu prestasi yang dibantu oleh penundaan film, baik dari mundurnya sutradara Danny Boyle dan jadwal rilis yang terus berubah karena pandemi.
Selain Daniel Craig, No Time to Die juga dibintangi oleh Ralph Fiennes sebagai M, Lea Seydoux sebagai Madeleine Swan, Naomie Harris sebagai Moneypenny, Ben Whishaw sebagai Q, dengan Rory Kinnear sebagai Tanner dan Jeffrey Wright sebagai Felix Leiter. Para pemeran baru yang dikonfirmasi untuk film tersebut adalah Dali Benssalah, Billy Magnussen, Ana De Armas, David Dencik, Lashana Lynch, dan Rami Malek yang berperan sebagai Safin.