Parodi untuk film Fifty Shades of Grey yang berjudul Fifty Shades of Black kembali merilis video sebagai salah satu bentuk promosinya. Setelah sebelumnya berisikan trailer, kini Fifty Shades of Black merilis video tentang resolusi para pemerannya untuk tahun 2016.
Dalam video itu disebutkan beberapa resolusi seperti “Become a Better Person,” “Be More Generous,” “Drink Less Alcohol,” Eat Healtier,” “Explore New Cultures” dan “Always Be Prepared.” Selain resolusi tersebut, di dalam video juga diperlihatkan beberapa footage baru yang dimainkan oleh Marlon Wayans bersama Kali Hawk, Mike Epps, dan Affion Crockett. Meskipun film ini bentuk parody dari Fifty Shades of Grey, footage video ini memperlihatkan bahwa film Magic Mike juga menjadi bahan lelucon.
Michael Tiddes yang pernah menyutradarai Dance Flick, A Haunted House dan A Haunted House 2, dipilih untuk kembali mengarahkan film ini. Fifty Shades of Black nantinya akan dibintangi oleh beberapa aktor komedi seperti Jane Seymour, Fred Willard, Andrew Bachelor, Kate Lang Johnson, Tina Grimm, dan Marissa D’Onofrio. Marlon Wayans juga menulis naskah untuk film ini bersama Rick Alvarez, yang pernah berkolaborasi dengannya dalam film Little Man, Dance Flick, A Haunted House, dan A Haunted House 2.
Film originalnya yang berjudul Film Fifty Shades of Grey menjadi salah satu film dengan pendapatan tinggi di tahun 2015 yang mencapai pendapatan lebih dari $500 juta. Salah satu faktor tingginya pendapatan film ini bisa dibilang berasal dari popularitas novel aslinya serta konten seksual yang menjual. Meskipun meraih pendapatan yang tinggi, tak sedikit pula yang menghujat serta mengkritik pedas film ini. Nantinya akan ada sekuel untuk film ini yang berjudul Fifty Shades Darker yang rencananya dirilis pada bulan Februari 2017.
Jika kamu tak sabar menunggu sekuel film Fifty Shades Darker, jangan khawatir karena Open Road Films dalam waktu dekat akan merilis film untuk mengisi rasa dahaga bagi yang menantikan sekuel film originalnya. Fifty Shades of Black direncanakan rilis pada tanggal 29 Januari 2016.