Beberapa waktu ini, nama Margot Robbie tidak hanya dikenal sebagai aktris. Bintang Suicide Squad yang satu ini juga semakin aktif berada di belakang layar dengan bertindak sebagai produser dalam sebuah perusahaan produksi film, LuckyChap Entertainment. Setelah dikabarkan akan memproduseri film spin-off Suicide Squad untuk karakter Harley Quinn, kali ini Robbie juga akan bergabung dengan Warner Bros. dan produser Denise Di Novi (If I Stay, The Lucky One) untuk menggarap sebuah film adaptasi yang berjudul Beautiful Things.
Proyek ini diadaptasi dari sebuah novel thriller karya Gin Phillips, Beautiful Things, dan berkisah tentang seorang ibu dan anak yang terjebak di kebun binatang. Buruknya, mereka terjebak di sana bersama dengan orang bersenjata api yang berkeliaran. Novel ini berhasil terjual habis pada bulan lalu dan menghasilkan sejumlah 850.000 USD. Meski bertindak sebagai sutradara, belum diketahui apakah Robbie juga akan membintangi film ini atau tidak.
Tahun ini menjadi tahun yang cukup sibuk untuk Robbie. Setelah Whiskey Tango Foxtrot yang rilis di awal tahun, tidak lama setelahnya The Legend of Tarzan juga rilis di pertengahan tahun. Pada Agustus 2016 lalu, perannya sebagai Harley Quinn dalam Suicide Squad garapan David Ayer membuat namanya semakin fenomenal. Berkat kesuksesannya itulah Robbie dipastikan akan kembali hadir sebagai Harley Quinn dalam film spin-off-nya. Tidak hanya menjadi bintang utama, dalam film tersebut, Robbie juga akan bertindak sebagai produser eksekutif. Selain itu, sekarang Robbie juga disibukkan dengan beberapa proyek lainnya, yaitu I, Tonya, “Untitled” A.A. Milne Biopic, dan Terminal.