Melintasi empat benua, pada 24 September acara Tudum kembali hadir selama 24 jam bagi penggemar Netflix di seluruh dunia. Acara ini menampilkan berbagai pengumuman eksklusif, cuplikan yang belum pernah dirilis, trailer, foto-foto terbaru, serta wawancara dengan para kreator dan bintang Netflix.
Live stream Tudum Korea diawali oleh akapela dari lagu tema Squid Game yang dibawakan oleh grup MayTree. Dipandu oleh Choi Min-ho (The Fabulous) dan Cho Yi-hyun (All of Us Are Dead), Tudum menyambut para penggemar dengan menyajikan pertunjukan dance dari kelompok Hook, berlanjut dengan penyampaian pesan khusus dari Lee Hyun-woo (Rio), yang membagikan klip eksklusif dari Money Heist: Korea – Joint Economic Area Part 2.
Moon Sae-hoon dari Single’s Inferno kemudian bergabung dengan Choi Min-ho dan Cho Yi-hyun di atas panggung, serta mengajak penggemar untuk mengunjungi lokasi syuting acara varietas tersebut bersama Shin Ji-yeon dari Single’s Inferno Season 1.
Selanjutnya penggemar diajak untuk melihat cuplikan eksklusif dari Physical: 100. Sebuah acara varietas tentang permainan bertahan hidup yang diikuti oleh 100 kontestan. Lalu pemandu acara Korea No. 1, Yu Jae-seok, Lee Kwang-soo, dan Kim Yeon-koung mengajak pemirsa mengunjungi pengrajin ulung Korea agar dapat berbagi pengalaman budaya tradisional.
Choi Min-ho kemudian bergabung dengan dengan lawan mainnya dalam The Fabulous, Chae Soo-bin, untuk memberikan beberapa bocoran terkait serial terbaru mereka yang bercerita tentang mimpi, persahabatan, dan romansa anak muda yang bekerja di dunia mode.
Serial thriller kasus pembunuhan yang melibatkan media sosial berjudul Somebody serta The Glory, kisah kasus perundungan yang membuat seorang perempuan membahayakan hidup untuk balas dendam menanti para penggemar K-Drama. Sementara itu, cuplikan adegan Glitch dan 20th Century Girl yang belum pernah tayang sebelumnya semakin membuat penggemar penasaran.
Kredit foto: Netflix
Musim kedua dari D.P., Sweet Home, dan All of Us Are Dead juga turut diumumkan dalam live stream yang berdurasi 30 menit tersebut, sebelum monster Hellbound mendadak muncul di atas panggung, yang menandakan bahwa serial supranatural ini akan segera kembali dengan musim terbarunya.
Sutradara Squid Game, Hwang Dong-hyuk, muncul di penghujung acara dengan mempersembahkan teaser musim kedua dari serial tersebut, memancing penggemar untuk menebak apa maksud dari adegan tersebut.
Tudum adalah perayaan tahunan bagi penggemar Netflix dan bertujuan untuk berbagi kabar terbaru tentang lebih dari 100 serial, film, dan tayangan spesial dari seluruh dunia, termasuk dari Korea. Nantikan jajaran K-Shows seru ini, hanya di Netflix!