Warner Bros. telah merilis poster terbaru dari film The Matrix Resurrections yang menampilkan sosok Neo berdiri di antara wajah-wajah baru dan familiar dengan tagline di bagian bawah bertuliskan: “Kembali ke sumbernya.” Film yang sangat dinanti-nantikan ini akan dirilis pada tsnggsl 22 Desember 2021, di bioskop dan di HBO Max yang hanya akan tersedia dalam paket Bebas Iklan dan streaming di AS selama 31 hari sejak rilis bioskopnya.
The Matrix Resurrections disutradarai oleh Lana Wachowski dari skenario yang dia tulis bersama dengan Aleksander Hemon dan David Mitchell. Film keempat ini akan menampilkan kembalinya Keanu Reeves, Carrie-Anne Moss, dan Jada Pinkett Smith, untuk mengulangi peran ikonik mereka sebagai Neo, Trinity, dan Niobe. Lambert Wilson dan Daniel Bernhardt juga akan kembali mengulangi peran mereka, masing-masing sebagai The Merovingian dan Agen Johnson.
Film ini juga akan dibintangi oleh Jessica Henwick (Iron Fist, Star Wars: Episode VII – The Force Awakens), Jonathan Groff (Hamilton, Mindhunter), Neil Patrick Harris (Gone Girl), Priyanka Chopra Jonas (Quantico), Christina Ricci (Escaping the Madhouse: The Nellie Bly Story, The Lizzie Borden Chronicles), Telma Hopkins (Dead to Me), Eréndira Ibarra (Sense8, Ingobernable), Toby Onwumere (Empire), Max Riemelt (Sense8), Brian J. Smith (Sense8, Treadstone), dan Yahya Abdul-Mateen II (Aquaman, Watchmen) yang akan memerankan versi muda dari Morpheus.
Sedangkan sinopsis The Matrix Resurrections adalah:
“Dalam dunia dengan dua realitas—kehidupan sehari-hari dan apa yang ada di baliknya—Thomas Anderson harus memilih untuk mengikuti kelinci putih sekali lagi. Pilihan tersebut meskipun hanya ilusi, masih merupakan satu-satunya jalan masuk atau keluar dari Matrix, yang lebih kuat, lebih aman, dan lebih berbahaya daripada sebelumnya.”
Sinopsis ini menunjukkan dunia masih terbagi menjadi dua realitas dan Neo alias Thomas Anderson kembali untuk melawan Matrix yang baru dan lebih baik. Dalam trilogi aslinya, sempat disebutkan bahwa ada beberapa versi Matrix sebelumnya, dan sepertinya film ini akan mengambil tempat dalam iterasi yang lebih baru daripada yang kita lihat di film pertama. Sesuai dengan namanya, sepertinya kita akan melihat kebangkitan banyak ide dari film-film sebelumnya untuk dinikmati oleh generasi baru.
Tiga film sebelumnya – The Matrix (1999), The Matrix Reloaded (2003) dan The Matrix Revolutions (2003) telah memperoleh pendapatan lebih dari $1,6 miliar di box office global dan semuanya masuk dalam daftar top 10 domestik di tahun-tahun rilisnya masing-masing. FYI, The Matrix Revolutions juga merupakan film pertama yang dirilis secara bersamaan di setiap negara besar pada jam yang sama di seluruh dunia.