Dakota Johnson (trilogi Fifty Shades) dikabarkan telah resmi bergabung dengan proyek adaptasi novel Persuasion milik Netflix yang akan segera diproduksi. Kisah ini akan berdasarkan kisah klasik karya Jane Austen. Proyek ini juga akan menjadi film debut sutradara Broadway, Carrie Cracknell.
Persuasion digambarkan sebagai pendekatan modern untuk kisah karangan Jane Austen yang terbit pada tahun 1817 tersebut, namun tetap akan setia pada materi sumbernya. Adaptasi film ini akan berkisah tentang seorang wanita yang mempunyai kepekaan terhadap dunia modern bernama Anne Elliot, yang tinggal bersama keluarganya yang sombong dan ambang kebangkrutan. Ketika sosok Frederick Wentworth kembali ke dalam hidupnya, Anne harus memilih antara menempatkan masa lalu di belakangnya atau mendengarkan hatinya ketika datang ke kesempatan kedua.
Novel klasik tersebut sebenarnya sudah pernah diadaptasi untuk layar televisi beberapa kali. Kisah ini pertama kali diadaptasi menjadi miniseri BBC yang dibintangi oleh Daphne Slater dan Paul Daneman pada tahun 1917 dan versi film TV tahun 1995 yang dibintangi Ciarán Hinds .
Johnson sendiri merupakan anak dari aktor dan aktris terkenal, Don Johnson dan Melanie Griffith. Ia terkenal karena perannya sebagai Anastasia Steele dalam trilogi Fifty Shades. Dia baru-baru ini membintangi The High Note dan Our Friend. Dia selanjutnya akan tampil dalam film arahan Maggie Gyllenhaal, The Lost Daughter dan tampil bersama Tig Notaro dalam Am I Ok?.