Setelah sekian lama, akhirnya Marvel Studios merilis sebuah trailer baru film Black Widow untuk mengingatkan para penggemar bahwa film superhero berlatar thriller mata-mata penuh aksi ini akan secara resmi dirilis di bioskop dan di Disney+ pada tanggal 9 Juli mendatang. Hal ini menjadikan film ini bergeser lebih dari setahun dari tanggal rilis aslinya.
Trailer baru ini sendiri menekankan pada perjuangan Natasha Romanoff untuk menghadapi masa lalunya dan berurusan dengan masalah dan urusan yang belum selesai yang datang dari masa lalu tersebut. Salah satunya adalah Taskmaster yang memburunya. Selain itu klip ini juga menampilkan banyak adegan yang belum pernah dilihat sebelumnya.
Seperti kita ketahui, pada awalnya, Black Widow direncanakan untuk tayang di bioskop pada 1 Mei 2020 sebagai film pembuka bagi Fase 4 Marvel Cinematic Universe. Namun kemudian rilis film ini harus tertunda karena pandemi COVID-19 pada bulan Maret tahun lalu. Dan akhirnya mereka harus menggeser jadwal rilis film ini beberapa kali hingga mencapai kesepakatan terakhir ini.
Disutradarai oleh Cate Shortland, Black Widow menampilkan Scarlett Johansson sebagai Natasha Romanoff/Black Widow, Florence Pugh sebagai Yelena Belova, David Harbour sebagai Alexei Shostakov/Red Guardian, O-T Fagbenle sebagai Rick Mason dan Rachel Weisz sebagai Melina.