DreamWorks Animation, Universal dan Netflix sepertinya terus bergerak cepat untuk menghadirkan kembali serial animasi petualangan Fast & Furious terbaru. Setelah tiga bulan yang lalu baru saja menghadirkan musim ketiga Fast & Furious: Spy Racers, kini mereka sudah mulai mempromosikan musim keempat dengan menghadirkan trailer dan poster serial ini. Kali ini mereka akan melanjutkan misi baru ke Mexico City.
Para pembalap muda ini akan kembali – tetapi kali ini, mereka sedang dalam pelarian! Setelah dijebak untuk serangan terhadap agensi yang menauingi mereka, kru anak muda ini kemudian menemukan diri mereka di Mexico City untuk mencari pelaku sebenarnya.
The Spy Racers are back – but this time, they are on the run! After being framed for an attack on the agency, the crew find themselves in Mexico City, searching for the true culprit. Buckle up for all new episodes of #FastFuriousSpyRacers speeding to @Netflix on April 16! pic.twitter.com/CN7Iz9B0r3
— DRMWRX (@DRMWRX) March 18, 2021
Para pengisi suara serial ini akan dipimpin oleh Taylor Posey sebagai sepupu muda Dom yang bernama Tony Toretto; Camille Ramsey sebagai pembalap underground terkemuka yang bekerja untuk SH1FT3R bernama Layla Grey; Luke Youngblood (Harry Potter) sebagai jenius teknologi berusia 13 tahun, Frostee Benson; Charlet Chung (Overwatch) sebagai seniman berbakat liar dan mata-mata alami, Echo, dan Jorge Diaz (Jane the Virgin) sebagai Cisco Renaldo.
Terinspirasi oleh franchise Fast & Furious dari Universal, serial ini mengisahkan tentang seorang remaja bernama Tony Toretto yang mengikuti jejak sepupunya Dom ketika dia dan teman-temannya direkrut oleh agen pemerintah untuk menyusup ke liga balap elit yang berfungsi sebagai kedok untuk organisasi kejahatan yang bertekad mendominasi dunia.
Fast & Furious: Spy Racers Mexico akan mulai tayang di Netflix pada tanggal 16 April 2021 ini.