Cinemags
  • Trending
  • Reviews
  • Movie News
  • TV News
  • Interview
  • Lainnya
    • Show Case
    • Komik
    • Shop
No Result
View All Result
Cinemags
  • Trending
  • Reviews
  • Movie News
  • TV News
  • Interview
  • Lainnya
    • Show Case
    • Komik
    • Shop
No Result
View All Result
Cinemags
No Result
View All Result

TV Spot Baru Fast And Furious 9 Hadirkan Segudang Adegan Aksi Keren Memukau!

by Kent
February 8, 2021
in Action, Barat, Movies, News
Reading Time: 2 mins read
A A
0
Fast X
Share on FacebookShare on Twitter

Universal Pictures baru saja merilis sebuah TV Spot edisi Super Bowl dari film aksi yang sudah sangat dinantikan oleh para penggemar, Fast & Furious 9 atau F9. Promo ini memperlihatkan beberapa adegan aksi keren yang belum pernah terlihat sebelumnya dan juga memperlihatkan kembalinya sosok Han dalam “keluarga” Dom. Namun sayangnya tanggal rilis resmi film ini tidak disertakan dalam promo ini, yang membuat penggemar khawatir bahwa film ini mungkin akan dimundurkan lagi jadwal rilisnya. Untuk sementara ini, jadwal rilis film ini masih berada di bulan Mei 2021.

F9 akan menampilkan kembalinya Vin Diesel sebagai Dominic Toretto, Michelle Rodriguez sebagai Letty Ortiz, Jordana Brewster sebagai Mia Toretto, Tyrese Gibson sebagai Roman Pierce, Ludacris sebagai Tej Parker, Enrique Guzman sebagai Simon Toretto, Nathalie Emmanuel sebagai Ramsey, Helen Mirren sebagai Magdalena Shaw dan Charlize Theron sebagai Cipher. John Cena, Finn Cole, Anna Sawai, Vinnie Bennett, dan Michael Rooker juga akan tampil di film ini. Dan yang cukup mengejutkan adalah kehadiran kembali Han Lue yang diperankan oleh Sung Kang yang diperkirakan telah meninggal dunia di film Fast & Furious: Tokyo Drift.

Kisah film aksi ini akan berpusat pada Dominic Toretto yang sedang menjalani kehidupan yang tenang bersama Letty dan putranya Brian. Namun, muncul ancaman baru yang memaksa Dom untuk menghadapi dosa masa lalunya untuk menyelamatkan orang-orang yang dicintainya. Kru dan keluarga kepercayaannya bergabung kembali untuk menghentikan sebuah rencana menghancurkan dunia yang dipimpin oleh seorang assassin dan pembalap mobil yang paling hebat yang pernah mereka temui, saudara laki-laki Dom, Jakob (Cena).

Film kesembilan ini disutradarai oleh Justin Lin, yang sebelumnya pernah mengarahkan Tokyo Drift, Fast & Furious, Fast Five dan Fast & Furious 6. Lin sebelumnya absen di dua film terakhir, tetapi kembali untuk F9.

Baca Juga:  Kathryn Newton & Lana Condor Bersatu Hadapi Teror Hiu Maut di Film Thriller Terbaru Devil's Mouth

 

Tags: Berita FilmCharlize TheronF9F9: The Fast SagaFast & Furious 9John CenaSuperbowlTrailerTV SpotVin Diesel
Previous Post

Trailer Anyar Pacific Rim: The Black Hadirkan Adegan Penuh Aksi dan Kaiju Baru

Next Post

David Leitch akan Mengarahkan Will Smith dalam Proyek Film Aksi Fast & Loose

Related Posts

AssalamualaikumBeijing2: LostinNingxia
Drama

AssalamualaikumBeijing2: LostinNingxia Hadirkan Guntur Soeharjanto

21/05/2025
Misteri dan Keseruan di Balik Layar Wednesday Musim Kedua
Celebrity

Misteri dan Keseruan di Balik Layar Wednesday Musim Kedua

21/05/2025
Tom Cruise
Action

6 Aksi Stunt Tergila Tom Cruise yang Bikin Kita Menahan Napas!

21/05/2025
Danyang: Mitos dan Legenda di Balik Ketakutan
Articles

Danyang Mitos dan Legenda di Balik Ketakutan

21/05/2025
Next Post
David Leitch akan Mengarahkan Will Smith dalam Proyek Film Aksi Fast & Loose

David Leitch akan Mengarahkan Will Smith dalam Proyek Film Aksi Fast & Loose

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Unfortunately, an error occurred:
Cinemags
Cinemags
• 1.6K Subscribers • 331 Videos • 499K Views
Official Account of Cinemags "More than Movie Magazine"
  • Uploads
1 

Popular 24 Hours

  • Ketindihan

    Kenali Mitos Jin Beuno

    693 shares
    Share 277 Tweet 173
  • Sebelum Nonton, Kenali Dulu Ragam Kelas di Bioskop CGV

    29987 shares
    Share 11994 Tweet 7497
  • Sepuluh Serial Televisi yang Banyak Mengandung Konten Seksual

    5389 shares
    Share 2156 Tweet 1347
  • 10 Film dengan Konten Dewasa yang Bisa Kamu Tonton di Netflix (US)

    21452 shares
    Share 8581 Tweet 5363
  • Teaser Trailer Serial “Ironheart” dari Marvel Dibanjiri Dislike

    404 shares
    Share 162 Tweet 101
Cinemags

© 2021 - 2025 Cinemags

Information

  • About Us
  • Advertise
  • Privacy Policy
  • Contact Us

Follow Us

No Result
View All Result
  • Trending
  • Reviews
  • Movie News
  • TV News
  • Interview
  • Lainnya
    • Show Case
    • Komik
    • Shop

© 2021 - 2025 Cinemags