Seperti kita ketahui, Wonder Woman adalah salah satu pahlawan terhebat di DC Comics, dan dia berasal dari kelompok/suku prajurit terhebat Amazon yang tinggal di pulau ajaib dan misterius yang dikenal sebagai Themyscira. Dan beberapa waktu yang lalu, sutradara Patty Jenkins, yang berada di balik kesuksesan Wonder Woman pernah mengungkap tentang rencana untuk membuat film ketiga dari franchise tersebut yang merupakan spin-off berfokus pada kaum Amazon.
Ia mengatakan bahwa:
“Ini adalah cerita yang saya dan Geoff Johns buat dan kemudian perkenalkan kepada pihak Warner Bros. Peristiwa dalam cerita ini terjadi setelah Diana meninggalkan Themyscira, Pulau Amazon, dan ada beberapa liku-liku terkait dengan apa yang akan terjadi antara Wonder Woman 1984 dan Wonder Woman 3. Produksi proyek ini belum secara resmi dimulai, tapi saya harap kami dapat segera melakukannya karena saya menyukai cerita ini.”
Di masa lalu, Wonder Woman dan mitologi seputar karakter tersebut harus berjuang keras untuk memberi pengaruh pada khalayak umum. Tapi film Wonder Woman yang rilis pada tahun 2017 mengubah semua itu. Penonton jatuh cinta dengan gambaran Themyscira sebagai negeri pejuang wanita yang misterius. Jadi, keputusan Warner Bros. untuk membuat spin-off yang berpusat pada para prajurit Amazon adalah langkah yang sangat masuk akal.
Spin-off ini kemungkinan besar akan dirilis secara streaming di HBO Max mengikuti sekuel Wonder Woman yang telah berevolusi untuk fokus pada saluran streaming. Setelah berbulan-bulan tanggal rilisnya ditunda, Wonder Woman 1984 sekarang akan debut di HBO Max pada waktu yang sama dengan rilis bioskopnya.
Wonder Woman 1984 akan mengambil setting di tahun 1980-an dan memperlihatkan Diana berhadapan dengan Maxwell Lord dan Barbara Ann Minerva atau Cheetah. Film ini juga akan menampilkan kembalinya Steve Trevor yang diperankan oleh Chris Pine. Sudah pasti Wonder Woman/Diana akan diperankan kembali oleh Gal Gadot, sedangkan sosok supervillain yang akan dihadapi oleh superhero dari Amazon ini adalah Cheetah yang diperankan oleh Kristen Wiig, kemudian ikut bergabung juga dalam proyek ini adalah Pedro Pascal yang berperan sebagai Maxwell Lord, Natasha Rothwell (Insecure, Like a Boss), Ravi Patel (Long Shot, Grandfathered), Gabriella Wilde (Poldark, Carrie), Connie Nielsen (Gladiator, The Devil’s Advocate) dan Robin Wright (Unbreakable, House of Cards).