Film Netflix terbaru Eurovision Song Contest: The Story of Fire Saga mengambil cerita yang terinspirasi dari kompetisi musik ternama di dunia, yaitu Eurovision. Pada kompetisi ini, seluruh musisi dan vokalis di Eropa berkumpul untuk membuktikan kehebatan mereka dalam memberikan pertunjukan musik yang luar biasa. Oleh karena itu, tidak heran apabila semua penampilan yang ada di film Eurovision Song Contest: The Story of Fire Saga mampu membuat suasana hati lebih ceria.
Tidak hanya Will Ferrell dan Rachel McAdams, masih banyak selebriti lainnya yang ikut dalam kemeriahan dan kemegahan panggung Eurovision, termasuk Dan Stevens dan Demi Lovato. Dengan total 12 lagu original, Eurovision Song Contest: The Story of Fire Saga akan terus membuat Anda bersenandung dengan lagu-lagunya yang catchy. Berikut ini adalah enam di antaranya yang tidak boleh Anda lewatkan.
Double Trouble
Double Trouble adalah lagu kebanggaan yang mengantarkan tim Fire Saga dari bar di Islandia menuju stadium Eurovision. Lagu yang catchy ini ditulis oleh produser asal Swedia Rami Yacoub, produser asal Islandia Arnthor Birgisson, dan produser musik eksekutif Savan Kotecha – yang telah banyak menulis lagu pop untuk artis-artis ternama seperti Ariana Grande (God Is A Woman), The Weeknd (Can’t Feel My Face), Usher (DJ Got Us Fallin’ In Love), dan Demi Lovato (Confident).
Volcano Man
Jika Anda ingin mencari lagu yang dapat memperbaiki suasana hati, coba dengarkan Volcano Man. Lagu soundtrack film yang pertama kali dikeluarkan ini sangat digemari oleh banyak orang dari seluruh dunia. Bertemakan musik retro, lagu ini dapat membuat Anda lebih bersemangat dalam menjalani hari.
Jaja Ding Dong
Film Eurovision Song Contest: The Story of Fire Saga mengambil latar belakang di Islandia, di mana negara ini menjadi tempat asal Lars dan Sigrit. Sebagai musisi bar, keduanya seringkali ‘dituntut’ untuk memainkan lagu Jaja Ding Dong yang menjadi favorit warga Islandia. Jangan heran apabila lagu ini akan terngiang terus di kepala Anda!
Lion of Love
Apabila Anda ingin menyalurkan emosi yang meluap, coba dengarkan lagu Lion of Love. Mengambil melodi opera yang dipadukan dengan musik pop, Anda akan terbawa oleh emosi yang mengalir lewat musik yang meriah ini.
In the Mirror
Tentunya Anda akan terkejut dengan penampilan Demi Lovato yang hadir sebagai salah satu cameo di film ini. Demi Lovato tampil dengan membawakan lagu In the Mirror yang dibuat oleh penulis lagu papan atas asal Swedia, Jörgen Elofsson, yang telah menciptakan banyak lagu ikonik untuk Britney Spears (Sometimes, You Drive Me Crazy) dan Kelly Clarkson (Stronger (What Doesn’t Kill You)).
Húsavík
Penampilan terakhir di film ini adalah sebuah terobosan kreatif dari Sigrit, Húsavík, yang terinspirasi oleh kampung halamannya di Islandia. Melodi ballad yang indah ini dinyanyikan dalam Bahasa Inggris dan Bahasa Islandia yang akan memukau Anda ketika Sigrit menyanyikan bagian akhir yang sangat merdu.
Jangan lewatkan Eurovision Song Contest: The Story of Fire Saga yang kini telah tayang di Netflix, dan dengarkan semua lagunya yang telah tersedia di Spotify.