Setelah ajang Academy Awards dan BAFTA mengumumkan langkah mereka untuk merombak jadwal acara mereka karena terkena dampak pandemi dan aturan normal baru untuk memberikan ruang bagi film-film yang tanggal rilisnya terpengaruh, kini ajang Golden Globes 2021, yang diselenggarakan oleh Hollywood Foreign Press Association (HFPA), telah mengumumkan perombakan jadwal acara mereka juga. Acara tersebut kini akan berlangsung 28 Februari 2021 yang merupakan tanggal asli penayangan Oscar yang kini akan dilaksanakan pada 25 April 2021.
Dengan perubahan tanggal pelaksanaan yang menjadi titik acuan acara Oscar ini, berarti mundur hampir dua bulan dari biasanya. Mengingat Golden Globes selalu digelar pada setiap awal Januari.
Golden Globes 2021 yang kembali dipandu oleh Tina Fey dan Amy Poehler, ini masih akan disiarkan secara luas oleh NBC. Namun yang menjadi pertanyaan aadalah, apakah acara tersebut akan difilmkan di hotel yang padat dengan berbagai bintang Hollywood? atau apakah mereka akan menjalani metode pengambilan gambar yang lebih aman dengan menerapkan social distancing?
Kita sudah tahu bahwa Golden Globes telah mengubah aturan kelayakan mereka untuk film. Biasanya, HFPA mensyaratkan film yang ikut dalam ajang tersebut harus nelakukan penayangan secara independen di bioskop di wilayah LA. Tapi sekarang, mengingat seluruh “gedung bioskop ditutup karena pandemic, “peraturan sedikit berubah. Film yang tayang secara eksklusif dan tersedia melalui layar digital atau DVD dan masih memenuhi syarat.