Semaraknya film superhero asal DC ataupun Marvel belakangan membuat banyak pihak saling membanding-bandingkan dua kubu jagat pahlawan super ini. Tak ayal, banyak terjadi debat kusir tanpa akhir layaknya beragumentasi soal agama satu sama lain. Padahal, dalam perkembangan sinema, ada banyak film superhero di luar Marvel ataupun DC universe yang menarik untuk ditonton. Mencoba meredam debat kusir tadi, kami sajikan 10 film superhero non DC/Marvel universe yang mungkin saja lepas dari pengamatan Anda.
- Spawn
Superhero cult satu ini diangkat dari komik berjudul sama karya Todd McFarlane yang dirilis oleh Image Comics. Spawn berkisah tentang Al Simmons, seorang anggota kepolisian yang tewas namun kembali ke Bumi sebagai anti-hero untuk bertemu dengan istrinya setelah menjalin kesepakatan dengan iblis. Bernuansa mistis dan kental dengan aroma horor, Spawn yang difilmkan pada tahun 1997 mampu menyuguhkan konsep lain dalam tema superhero. Belum lagi, Spawn adalah film superhero kulit hitam pertama yang diangkat ke layar lebar. Sayangnya, filmnya tidak terlalu sukses sehingga kisah kelanjutannya untuk sementara terhenti.