Meski telah mengeluarkan sebuah teaser trailer dan akan segera dirilis pada akhir Juli mendatang, pihak Sony Pictures harus melakukan syuting ulang untuk film Morbius. Hal ini terungkap melalui unggahan Jared Leto di akun Instagram pribadinya. Proses reshoot tersebut akan banyak memfokuskan pada karakter utama yang diperankan oleh Leto.
https://www.instagram.com/p/B8cFGsFAHjK/?utm_source=ig_web_copy_link
Biasanya proses syuting ulang yang mepet seperti ini mengindikasikan “masalah” dari sebuah film. Namun sepertinya untuk kasus Morbius “keadaan” ini tidak terjadi, karena selama ini tidaka ada desas-desus dan rumor miring mengenai proses produksinya. Reshoot ini mungkin hanya kan menambahkan beberapa elemen tertentu dan meningkatkan penekanan dari latar kisahnya.
Selain Leto, film ini dibintangi juga oleh Matt Smith (Doctor Who) sebagai Loxias Crown, Adria Arjona (Good Omens) sebagai Martine Bancroft, Jared Harris (The Crown) sebagai mentor Morbius, dan Tyrese Gibson (Fast and the Furious) sebagai agen FBI.
Film yang diangkat dari komik Marvel ini akan disutradarai oleh Daniel Espinosa (Life, Safe House) dengan naskah yang ditulis Matt Sazama dan Burk Sharpless (Dracula Untold, Gods of Egypt). Filmnya sendiri akan bertema horor dan mengisahkan tentang seorang ilmuwan yang mencoba untuk menemukan obat bagi sebuah penyakit langka yang ada dalam darahnya. Namun secara tidak sengaja ia malah berubah menjadi Vampir yang kemudian “memangsa” para kriminal.
Dalam komiknya, Morbius menceritakan seorang ilmuwan yang bernama Michael Morbius yang mencari obat untuk penyembuhan sebuah penyakit darah yang langka, namun dalam prosesnya ia kecelakaan dan mengalami proses menjadi seorang yang bercirikan vampir. Ia menjadi haus darah dan mempunyai kekuatan superhuman. Walaupun begitu korban yang digigitnya tidak menjadi vampire seperti bagaimana bila mereka digigit atau dihisap darahnya oleh vampir asli. Karakter ini muncul pertama kali dalam komik “Amazing Spider-Man” #101 (1971). Dalam komiknya, ia telah beberapa kali menjadi musuh Spider-Man walau pada akhirnya ia menjadi seorang anti-hero.