STX telah mengungkap trailer perdana untuk Brahms: The Boy 2, membawa kembali boneka Brahms yang menyeramkan untuk kembali membawa beberapa aksi teror. Kali ini, Brahms akan meneror Katie Holmes.
Trailer dimulai dengan seorang ibu yang tampak bahagia pulang untuk melihat putranya. Sayangnya, perilakunya sedikit aneh. Jadi, keluarga memutuskan untuk pindah ke sebuah rumah besar di daerah terpencil. Dari apa yang ditampilkan film ini seperti perpaduan antara Child’s Play dan The Omen.
Film Brahms: The Boy 2 akan mengisahkan tentang sebuah keluarga yang pindah ke sebuah perkebunan. Tidak menyadari sejarah menakutkan dari Heelshire Mansion, keluarga muda ini pindah ke perkebunan, di mana putra mereka yang masih muda segera “mendapatkan” teman baru yang cukup aneh dan mengganggu, boneka hidup yang menakutkan yang disebutnya Brahms.
Selain Holmes film ini dibintangi juga oleh Christopher Convery (Gotham), Owain Yeoman (The Belko Experience) dan Ralph Ineson (The Witch) dengan arahan dari sutradara William Brent Bell (The Boy, Wer, The Devil Inside) dari naskah yang diulis oleh Stacey Menear (The Boy).
Proses yuting film ini dilakukan di beberapa lokasi di Victoria, British Columbia pada tanggal 14 Januari 2019 yang lalu. Sebagai informasi film pertama The Boy yang dirilis pada tahun 2016 yang lalu diproduksi dengan budget sebesar $15 juta dan mendapatkan penghasilan $68 juta secara worldwide.