Netflix mengumumkan serial terbaru yang disebut-sebut sebagai real-life Game of Thrones versi Jepang. Serial bertajuk Age of Samurai: Battle of Japan tersebut mengisahkan konflik antar berbagai kerajaan dan para panglima perang dari era feodal Jepang yang haus kekuasaan. Age of Samurai dirilis dalam bentuk docu-drama yang diproduseri Smithsonian Canada. Jadi, sementara kita dapat berharap akan adanya kecamuk perang dan saling tusuk belakang, dokumenter ini akan menjadi sesuatu yang edukatif dan akurat secara historis.
Date Masamune akan menjadi salah satu karakter kunci yang menyandang nama julukan ‘The One-Eyed Dragon’. Ia telah mengemban tugas dari klan keluarganya sejak usia 17 tahun. Masamune juga dikenal sebagai figur ikonis dalam sejarah Jepang setelah ia menyatukan negara itu lebih dari 400 tahun lalu. Panggilan One-Eyed Dragon didapatnya karena ia mencongkel matanya sendiri dalam upaya melawan infeksi cacar.
Kita pastinya telah familier dengan konsep samurai, namun umumnya, orang memiliki sedikit pengetahuan mengenai para figur historis yang berkaitan dengan samurai. Sepertinya Age of Samurai akan memberikan jawaban untuk itu dengan bumbu epic drama dan action. Film ini telah syuting di Jepang, Kanada, Amerika, dan akan ditayangkan di Netflix di akhir tahun.