Setelah merilis 32 poster karakter sehari sebelumnya, Marvel Studios kini meluncurkan klip fitur baru dari Avengers: Endgame. Promo ini menampilkan beberapa bintang utama film ini yang membahas bagaimana rasanya melihat para pahlawan MCU kalah dan bagaimana mereka menemukan harapan lagi.
Video ini menampilkan Robert Downey Jr., Chris Evans, Chris Hemsworth, Scarlett Johansson, dan Presiden Marvel, Kevin Feige yang membahas dampak dari Infinity Gauntlet milik Thanos bukan hanya di dunia, tetapi juga pada siapa pun yang selamat.
Dalam film Avengers: Infinity War tahun lalu, para penggemar melihat para superhero bertarung dengan Thanos untuk menghentikan upayanya memusnahkan separuh populasi alam semesta dengan Infinity Stones. Tetapi itu tidak berhasil, karena Thanos sukses mengumpulkan semuanya dan menjentikkan jarinya, memusnahkan separuh dari semua kehidupan dari dunia menjadi awan abu.
Dan kini kisah Endgame akan melanjutkan perjuangan para pahlawan yang tersisa untuk membalas indakan Thanos dan “mengembalikan” keadaan menjadi seperti semula.
Avengers: Endgame dibintangi oleh Robert Downey Jr.sebagai Tony Stark, Chris Evans sebagai Steve Rogers, Chris Hemsworth sebagai Thor, Scarlett Johansson sebagai Black Widow, Mark Ruffalo sebagai Bruce Banner, Jeremy Renner sebagai Hawkeye, Paul Rudd sebagai Scott Lang, Don Cheadle sebagai War Machine, Karen Gillan sebagai Nebula, dan Brie Larson sebagai Carol Danvers.