DC Universe akhirnya menemukan aktor yang akan berperan sebagai Cyborg di serial Doom Patrol. Adalah Joivan Wade (The First Purge, Doctor Who) yang akan memerankan sosok Victor Stone dalam serial ini.
Dalam Doom Patrol, Victor Stone/Cyborg digambarkan sebagai sosok yang sarkastik namun mempunyai pesona tersendiri. Ia mungkin dapat terhubung dengan setiap komputer di dunia tapi ia harus berjuang untuk tetap mempunyai perasaan manusiawi. Dan perjalanan-nya untuk mendapatkan kepercayaan dunia luar akan kondisinya, Victor kemudian menggunakan kekuatan tersebut untuk menjadi pahlawan di era digital ini. Ia mempunyai peran penting dalam kisah serial Doom Patrol.
Serial ini merupakan sebuah kisah sekelompok superhero dari komik DC yang terdiri dari: Robotman, Negative Man, Elasti-Girl dan Crazy Jane yang dipimpin oleh Dr. Niles Caulder (The Chief). Mereka semua mendapatkan kekuatan dan kemampuan mereka karena mengalami peristiwa yang sangat mengenaskan. Hal tersebut membuat mereka ditakuti dan trauma. Namun kemudian mereka mendapat semangat hidup dan mempunyai peran dalam masyarakat berkat pimpinan dan arahan dari The Chief.
Mereka seperti sebuah kelompok yang saling mendukung dan juga kelompok superhero yang berjuang untuk dunia yang tidak ingin berurusan dengan mereka. Serial ini akan meneruskan kisah setelah kejadian di Titans dengan kemunculan Cyborg yang menawarkan sebuah misi khusus bagi mereka.
Menurut rencana, beberapa karakter dari Doom Patrol akan dimunculkan dalam episode kelima dari serial Titans. Serial ini akan dibintangi oleh Alan Tudyk, April Bowlby, Jack Michaels, dan Dwain Murphy. Hadir dengan 13 episode di musim pertamanya, Doom Patrol akan hadir paling cepat pada tahun 2019 mendatang.