Sineas yang sukses mengejutkan penonton melalui karya debut-nya sebagai sutradara di Get Out, Jordan Peele dikabarkan sedang didekati untuk memproduksi remake dari film horor Candyman. Menurut Bloody Disgusting, Peele diharapkan akan berperan sebagai produser melalui Monkeypaw Productions miliknya. Namun belum jelas apakah Peele juga akan menjadi sutradara proyek ini.
Candyman merupakan kisah yang diadaptasi dari cerita pendek karya penulis Cliver Barker, The Forbidden, yang merupakan salah satu cerita dari koleksi dari Books of Blood. Sedangkan film originalnya (dirilis pada tahun 1992) mengikuti kisah seorang mahasiswa bernama Helen Lyle yang sedang menulis penelitian tentang legenda dan mitos lokal di Chicago. Saat meneliti tentang proyek ini, ia bertemu Anne-Marie McCoy yang bercerita tentang kisah mengenai The Candyman, seorang seniman, putra seorang budak yang tangannya putus dan kemudian dibunuh oleh ayah kekasihnya. Legenda kisah rakyat ini mengatakan bahwa dia akan muncul jika Anda mengucapkan namanya lima kali di depan cermin.
Candyman dibintangi oleh Tony Todd (Final Destination, Hell Fest) sebagai sang villain, Virginia Madsen (Dune, Sideways) sebagai Helen dan Vanessa Williams (The Flash) sebagai Anne-Marie McCoy. Film ini kemudian menghasilkan dua buah sekuel yang mempunyai sub judul: Farewell to the Flesh dan Day of the Dead.