DC Entertainment baru saja mengumumkan sejumlah informasi mengenai saluran streaming milik mereka, DC Universe. Pengumuman tersebut juga meliputi serial unggulan mereka, Titans.
Dua buah foto dari sosok Robin telah dirilis oleh mereka bersamaan dengan sebuah sinopsis singkat mengenai serial ini. Dalam foto resmi terbaru ini, karakter Robin atau Dick Grayson yang diperankan oleh Brenton Thwaites terlihat sangar dan siap menghadapi segala ancaman yang menghadang. Gambaran ini seakan mengindikasikan bawa serial ini akan mempunyai alur cerita yang lebih gelap dan lebih serius.
Sedangkan sinopsis resmi serial ini mengatakan bahwa kisahnya akan menceritakan tentang petualangan Dick Grayson dan Rachel Roth, seorang gadis yang mempunyai kekuatan misterius untuk menyelamatkan dunia. Bergabung bersama mereka adalah Starfire yang emosional dan Beast Boy yang ramah. Bersama-samaa mereka kemudian membentuk sebuah “keluarga” dan tim superhero yang kita kenal.
Titans follows young heroes from across the DC Universe as they come of age and find belonging in a gritty take on the classic Teen Titans franchise. Dick Grayson and Rachel Roth, a special young girl possessed by a strange darkness, get embroiled in a conspiracy that could bring Hell on Earth. Joining them along the way are the hot-headed Starfire and loveable Beast Boy. Together they become a surrogate family and team of heroes.
Baca Juga: Logo Resmi Serial Titans Terungkap
Serial ini dibintangi oleh Anna Diop (24: Legacy) sebagai Koriand’r/Starfire, Brenton Thwaites (Pirates of the Caribbean: Dead Men Tell No Tales) sebagai Dick Grayson/Robin, Teagan Croft (Home and Away) sebagai Raven, Alan Ritchson sebagai Hawk, Minka Kelly sebagai Dove, dan Ryan Potter sebagai Beast Boy, Bruno Bichir sebagai Dr. Niles Caulder/The Chief – pimpinan dari Doom Patrol serta Lindsey Gort sebagai Detektif Amy Rohrbach, April Bowlby untuk berperan sebagai Elasti-Girl dan juga Seamus Dever (Castle) dengan peran misteriusnya.
Titans direncanakan untuk mulai ditayangkan pada musim gugur tahun 2018 ini melalui saluran streaming milik DC Entertainment yang bernama DC Universe.