Menurut The Hollywood Reporter, proyek film terbaru Chris Pratt yang berjudul Cowboy Ninja Viking kini telah mempunyai seorang nahkoda. Universal Pictures telah menunjuk Michelle MacLaren (Breaking Bad, Game of Thrones) untuk mengarahkan proyek adaptasi komik ini. MacLaren dikabarkan berhasil menyisihkan “pesaingnya” seperti Jennifer Yuh Nelson (Kung Fu Panda) dan Rick Famuyiwa (Dope).
Beberapa waktu yang lalu Omega Underground melaporkan bahwa Universal Pictures akan melakukan proses pengambilan gambar dari film ini pada bulan Juni tahun 2018 mendatang dengan mengambil lokasi di Vancouver, British Columbia, Kanada.
Baca Juga: Metropolis, Satu Lagi Serial Prekuel Superman yang Akan Diproduksi
Sedangkan plot film yang akan dirilis pada tanggal 28 Juni 2019 ini adalah:
“Karakter yang diperankan oleh Chris Pratt merupakan seorang assassin yang mampu mengendalikan tiga kekuatan unik dari para cowboy, ninja dan viking. Kisah film ini akan diangkat berdasar komik /novel grafis terbitan Image Comics hasil karya dari AJ Lieberman dan illustrator Riley Rossmo.”
Dalam komik, kisahnya berlatar tentang sebuah kelompok pasien yang menderita Multiple Personality Disorder. Mereka kemudian direkrut untuk menjadi bagian dari kelompok rahasia penanggulangan teror. Para pasien ini dibentuk untuk menguasai tiga kemampuan khusus dari tiga karakter berbeda. Namun kelompok ini kemudian berubah menjadi para pembunuh dan prajurit bayaran ketika program rahasia ini gagal. Dan kemudian pemerintah mengutus Duncan (karakter yang mungkin diperankan Pratt) untuk mengejar dan menangkap para agen penghianat ini.