Film misterius, Cloverfield 3 mungkin akan berpindah hak edarnya dari Paramount Pictures ke Netflix. Menurut The Wrap, film yang belum memiliki judul resmi ini sedang dalam perundingan untuk berpindah tangan. Hal ini disebabkan karena Paramount meragukan “daya jual” film ini dan menurut mereka film ketiga yang sebelumnya dikenal dengan judul God Particle ini masih perlu banyak perbaikan.
Seperti kita ketahui film beberapa film Paramount dalam satu tahun terakhir ridak mendapat hasil yang bagus, seperti Transformers: The Last Knight dan Ghost in the Shell. Bahkan dua film andalan merka untuk mendapat penghargaan, Suburbicon dan Downsizing juga tidak dilirik oleh para juri di bulan-bulan penghargaan. Bahkan mereka sebelumnya telah mencapai kesepakatan dengan Netflix untuk mengedarkan film Annihilation secara internasional. Hal ini karena kisruh antara para produser serta bonus untuk sang sutradara Alex Garland.
Baca Juga: Film Cloverfield 3 Telah Memulai Kampanye Promosi Viralnya
Cloverfield 3 akan diperankan oleh David Oyelowo (Selma, Interstellar), John Krasinski (13 Hours, The Office), Elizabeth Debicki (The Night Manager, The Man From U.N.C.L.E.), Gugu Mbatha-Raw (Concussion, Beyond the Lights), Chris O’Dowd (The IT Crowd, Moone Boy, Thor: The Dark World), Ziyi Zhang (Crouching Tiger, Hidden Dragon) dan Daniel Bruhl (Captain America: Civil War, Rush).
Sedangkan untuk plot ceritanya, film ini akan mengisahkan tentang kegiatan di sebuah stasiun luar angkasa milik Amerika Serikat. Ketika terjadi sebuah kecelakaan “particle accelerator,” para kru dalam stasiun tersebut menemukan bahwa Bumi telah menghilang tanpa jejak. Keadaan menjali lebih aneh dan misterius karena mereka menemukan bahwa ada sebuah stasiun luar angkasa lain di sekitar mereka.
Sementara ini jadwal edar film yang disutradarai oleh Julius Onah (The Girl is in Trouble) ini belum berubah dengan mengambil slot tanggal 20 April 2018.