Seperti kita ketahui, sejumlah proyek adaptasi film berdasarkan game terkenal dapat disebut gagal dipasaran. Dua film terakhir yang dianggap gagal adalah Assassin’s Creed dan Warcraft dengan mengesampingkan Resident Evil: The Final Chapter yang bukan adaptasi langsung dari gamenya.
Namun kini sutradara Kong: Skull Island, Jordan Vogt-Roberts akan berusaha untuk mendobrak “kutukan” adaptasi film game ini dengan proyek film live action game Metal Gear Solid. Langkah pertama yang dilakukan oleh Vogt-Roberts adalah meminta restu dan nasihat dari sang kreator game ini, Hideo Kojima di ajang E3 Coliseum beberapa waktu lalu. Dan kojima memberikan restunya dan nasihatnya dengan mengatakan bahwa Vogt-Roberts harus melakukan hal yang sama dengan Kojima.
“Do the same thing as me, betray your audience.”
Baca Juga: Sutradara Ini Ingin Membuat Film She-Hulk
Sampai saat ini, detail lengkap mengenai proyek film ini masin misterius. Namun jika mengikuti plot seri perta gamenya, film ini akan menceritakan tentang seorang anggota pasukan khusus bernama Solid Snake dalam menjalankan misinya dan menemukan sebuah senjata super bernama “Metal Gear.”
Metal Gear Solid (umumnya disingkat MGS) adalah permainan video stealth action yang dirancang oleh Hideo Kojima. Permainan ini dikembangkan oleh Konami Computer Entertainment Japan dan merupakan permainan video pertama yang dirilis Konami pada tahun 1998 untuk konsol PlayStation.