The Wailing
Film yang berjudul asli Goksung ini merupakan film produksi Korea Selatan. Dirilis pada tanggal 12 Mei 2016, film ini disutradarai oleh Na Hongjin. Dengan naskah yang juga ditulis oleh Na Hongjin, film horror thriller ini mengisahkan tentang sebuah desa yang tiba-tiba saja mendapat ancaman dari kasus kematian yang misterius. Sejumlah kematian ini disimpulkan oleh pihak kepolisan karena ulah jamur liar. Namun, salah satu petugas polisi bernama Jong Goo mendengar rumor bahwa kasus itu disebabkan oleh seorang keturunan Jepang yang misterius. Sampai pada akhirnya ada seorang saksi yang mengatakan kalau dia melihat orang Jepang itu berada di lokasi kasus kematian yang terakhir terjadi. Ditambah dengan anak perempuannya yang terkena gejala menyerupai warga desa lainnya yang menjadi korban kematian, Jong Goo pun pergi ke gunung dengan tujuan untuk menemui orang Jepang tersebut. Sementara itu, ibu mertua Jong Goo bekerja sama dengan seorang paranormal untuk menyembuhkan cucu perempuannya tersebut.
Train to Busan
Film genre horror action thriller satu ini merupakan film asal Korea Selatan yang dirilis pada 20 Juli 2016. Berjudul asli Busanhaeng, Train to Busan mengisahkan tentang seorang manajer investasi bernama Seokwoo yang tinggal di Seoul bersama dengan anaknya, Sooan. Sehari sebelum berulang tahun, Sooan meminta kepada ayahnya untuk bertemu dengan ibunya. Seokwoo yang memang jarang menyediakan waktunya untuk Sooan pun tidak memiliki pilihan lain, kecuali membawa anak perempuannya tersebut ke Busan untuk bertemu ibunya. Keesokan paginya, mereka pergi ke Stasiun Seoul untuk naik kereta KTX menuju Busan. Namun, sebelum kereta mereka meninggalkan stasiun, tiba-tiba saja seorang zombie perempuan masuk ke dalam kereta yang sama. Perempuan itu terinfeksi oleh virus yang mengerikan dan bisa menyebar dalam sekejap dengan sebuah gigitan. Seokwoo, Sooan, dan penumpang kereta KTX lainnya pun harus berusaha mempertahankan hidup mereka dari serangan zombie.
Disutradarai oleh Yeon Sangho, Train to Busan dibintangi oleh Gong Yoo, Jung Yumi, Ma Dongseok, dan Kim Sooahn. Dengan naskah yang juga ditulis oleh Yeon Sangho bersama dengan Park Joosuk, film ini akan dibuat remake-nya oleh studio film asal Prancis, Gaumont, dalam versi bahasa Inggris.