4. Pirates of the Caribbean: The Curse of the Black Pearl
Film pertama dari saga Pirates of the Carribean ini layaknya sebuah bom yang jatuh, dan meledak dengan skala besar. Dirilis pada tahun 2003, film bertema bajak laut ini berhasil menjual sekitar 28 juta kopi DVD dan membuatnya duduk di posisi ke 4 sebagai film dengan penjualan DVD terlaris sepanjang masa. Film ini tak hanya sukses dengan penjualan DVDnya, pemutarannya di bioskop pun menjadikan The Curse of the Black Pearl sebagai pemuncak daftar box office ketika masa perilisannya.
3. The Matrix
Berdiri sebagai salah satu film fiksi terbaik, The Matrix arahan Wachowski bersaudara ini duduk di posisi 3 dengan total penjualan sebanyak 30 juta kopi DVD. Film yang mengisahkan tentang Neo ini memang meninggalkan banyak ciri khas begitu keren di mata penontonnya. The Matrix yang memenangkan 4 piala Oscar ini meraih pendapatan lebih dari $460 juta atau sekitar Rp 6.26 triliun dari seluruh dunia.