The Weinstein Company selaku distributor resmi dari film Jane Got a Gun merilis lagi sebuah trailer terbaru dari film yang dibintangi oleh Natalie Portman tersebut. Dalam trailer terbaru yang berdurasi 2 menit 22 detik ini, lebih banyak adegan-adegan aksi intens yang dihadirkan. Trailer ini lebih menunjukan sisi tangguh dari Jane yang di perankan oleh Portman.
https://www.youtube.com/watch?v=QniNBM1gBVk
Baca Juga: Netflix Akhirnya Tersedia di Indonesia
Film ini menceritakan tentang seorang wanita bernama Jane yang sedang membangun hidup baru bersama suaminya Bill Hammond (Noah Emmerich) yang merupakan mantan anggota geng kriminal. Kemudian sang suami mendapat masalah dengan geng lamanya yang kembali mengganggu mereka. Hal tersebut disebabkan karena sang suami menolak bergabung kembali dalam kelompok tersebut sehingga terlibat duel dengan ketua geng lamanya, Colin (Ewan McGregor). Jane terpaksa meminta mantan tunangannya, Dan Frost (Joel Edgerton) untuk membantu mengatasi masalah ini. Salah satunya adalah dengan melatihnya menggunakan senjata api.
Jane Got a Gun dibintangi oleh Natalie Portman (Thor: The Dark World) sebagai Jane Hammond, Ewan McGregor (Star Wars: Episode I, II,III) sebagai Colin McCann, Rodrigo Santoro (300: Rise of an Empire) sebagai Fitchum, Noah Emmerich (Blood Ties) sebagai Bill Hammond, Joel Edgerton (Black Mass) sebagai Dan Frost, Boyd Holbrook (Gone Girl) sebagai Vic dan Todd Stashwick (Mockingbird) sebagai O’Down. . Film bertema western ini disutradarai oleh Gavin O’Connor (Warrior) berdasarkan naskah yang ditulis oleh Brian Duffield dan Anthony Tambak. Film ini akan dirlis pada tanggal 29 Januari 2016.
Baca Juga: Dwayne Johnson akan Memproduksi Serial Boost Unit
Tahukah anda, Michael Fassbender sebenarnya sudah dikontrak untuk berperan sebagai Dan Frost namun ia meninggalkan proyek ini setelah bersilang pendapat dengan sutradara pertamanya Lynne Ramsay (Morvern Callar). Namun Kemudian Ramsay juga tiba-tiba mengundurkan diri tanpa alasan yang jelas pada hari pertama syuting. Kemudian posisinya digantikan oleh Gavin O’Connor 25 jam kemudian.
Sebagai informasi Sebelumnya film ini terkendala dengan masalah distribusi yang dipegang oleh Relativity Media. Setelah permasalahan hukum selesai, The Weinstein Co.akhirnya mengambil alih seluruh hak distribusinya. Bagaimana menurut anda trailer ini dan potensi film Jane Got a Gun sebagai film bergenre western yang sudah jarang dihadirkan oleh para pelaku perfilman Hollywood?