Langkah besar Legendary Pictures untuk mewujudkan sebuah film live action Pokemon sepertinya sudah dimulai. Pihak studio tidak membuang-buang waktu dengan segera melakukan pendekatan dengan duo penulis naskah Nicole Perlman and Alex Hirsch. Menurut pemberitaan dari Variety, pihak Legendary sedang melakukan negosiasi final dengan kedua penulis naskah ini. Perlman merupakan penulis yang menjadi bagian dari tim penulis naskah Marvel. Ia ikut ambil bagian dalam Guardian of the Galaxy dan film Captain Marvel. Sedangkan Hirsch merupakan kreator dari serial animasi Disney, Gravity Falls.
Beberapa waktu yang lalu, pihak Legendary dilaporkan sudah mencapai kata sepakat dengan pihak The Pokémon Company tentang kepemilikan franchise ini. Sebagai proyek perdananya, mereka akan mengembangkan sebuah film live action Pokemon yang berdasar pada game berjudul The Great Detective Pikachu, namun sayang detail lebih lengkap mengenai proyek ini masih ditutup rapat oleh pihak studio. Game The Great Detective Pikachu merupakan sebuah game yang baru dirilis pada awal tahun ini di Jepang. Permainannya adalah para pemain akan membantu Pikachu yang berprofesi sebagai detektif untuk menyelesaikan berbagai kasus a-la Sherlock Holmes.
Baca Juga: Kisah Detektif Pikachu Akan Menjadi Live Action Pertama Pokemon
Tentang Pokemon
Pokemon adalah salah satu waralaba media yang dimiliki oleh perusahaan permainan video Nintendo dan diciptakan oleh Satoshi Tajiri pada 1995. Pada mulanya, Pokémon adalah seri permainan video yang identik dengan konsol Game Boy. Pokémon merupakan permainan video tersukses kedua di dunia setelah serial Mario yang juga diciptakan oleh Nintendo. Sementara bila dibandingkan dengan yang lain, Pokémon merupakan seri franchise terlaris ketiga di dunia setelah James Bond dan Transformers yang masih terus berjalan dan diperbaharui sesuai perjalanan zaman. Franchise Pokémon sendiri muncul dalam beragam bentuk, yaitu permainan video, anime, manga, trading cards, buku, mainan, dan masih banyak lagi.(Sumber Wikipedia)
Sedangkan game terbarunya yang baru diluncurkan beberapa waktu yang lalu untuk peredaran internasionalnya adalah sebuah game mobile yang bernama Pokemon Go. Game ini merupakan game berbasis augmented-reality (AR) yang dikembangkan oleh Pokemon Company bekerja sama dengan Nintendo dan Niantic yang merupakan anak perusahaan Google. Para gemer akan bermain sebagai pokemon trainer yang bertugas untuk mencari dan menangkap pokemon kemudian mengembankannya. Gamer menggunakan kamera yang ada di smart phone unruk menangkap Pokemon yang muncul di layar. Para pemain game ini dapat melihat dunia Pokemon melalui layar smartphone sebagai viewfinder. Kemudian para gamer akan melihat berbagai animasi dan objek di layar telepon.