Stan Lee, sang legenda komik dan bapak komik Marvel adalah sosok yang sangat ramah dan gemar melakukan berbagai kegiatan diusianya yang sudah cukup “senior.” Salah satunya adalah melakukan berbagai adegan cameo di hampir semua film dan serial televisi berdasar komik Marvel.
Pada bulan September 2016 yang lalu, terungkap bahwa Lee telah melakukan pengambilan gambar untuk adegan cameo di beberapa film Marvel (MCU). Ia terbang ke Atlanta untuk melakukan scene di film Guardians of the Galaxy Vol. 2, Doctor Strange, Thor: Ragnarok dan Spider-Man: Homecoming. Dan menurut informasi yang beredar seluruh segmen khusus cameo Lee ini disutradarai oleh James Gunn. Hal ini dikarenakan pada saat itu Gunn sedang melakukan proses shooting Guardians Vol. 2 di studio tersebut.
Baca Juga: Suicide Squad 2 Akan Memulai Proses Produksi Tahun Depan
Kini, Gunn memberikan informasi mengenai cameo Stan Lee di film Doctor Strange yang ternyata mempunyai lebih dari satu adegan. Seperti kita ketahui pada versi final di filmnya, Lee tampil sebagai penumpang bis yang sedang membaca buku The Doors of Perception ketika Doctor Strange (Benedict Cumberbatch) dan Kaecilius (Mads Mikkelsen) sedang bertarung. Namun Gunn mengatakan bahwa ada tiga adegan agi yang diambil olehnya yaitu:
- Stan Lee sedang membaca buku dan mengatakan pada orang di sampingnya “Do you know what excelsior means?”
- Lee tertawa keras dan berteriak “I’m laughing for no reason! I’m totally crazy!”
- Dan yang terakhir, sang legenda melihat buku Garfield dan mengatakan “He HATES Mondays but he LOVES lasagna!” Notes: adegan ini merupakan pilihan awal Gunn untuk dimasukan dalam film Doctor Strange, namun batal karena dinilai terlalu panjang adegannya.
Sutradara yang akan kembali mengarahkan film ketiga Guardians of the Galaxy ini mengatakan bahwa ia mengambil semua adegan tersebut ketika sedang mempersiapkan pengambilan gambar karakter Gamora (Zoe Saldana) di film Guardians of the Galaxy Vol. 2 dan cameo Lee di film tersebut.