Setelah cukup sukses mencuri perhatian di film Pieces of Woman, Vanessa Kirby kini akan segera muncul dalam proyek film drama yang diarahkan oleh Florian Zeller yang berjudul The Son.
Menurut laporan dari Variety, aktris yang pernag terlibat dalam film Hobbs and Shaw tersebut telah resmi menandatangani kontrak untuk bergabung dengan Hugh Jackman dan Laura Dern dalam film yang merupakan sekuel atau kisah lanjutan dari The Father tersebut. Kirby akan memerankan karakter bernama Emma, pasangan baru karakter Peter yang diperankan oleh Jackman. Proses produksi proyek ini diperkirakan akan dimulai dalam beberapa minggu mendatang.
Vanessa Kirby sendiri merupakan aktris yang terkenal karena perannya sebagai Margaret dalam dua musim pertama The Crown, di mana ia mendapatkan nominasi Emmy pertamanya untuk kategori Outstanding Supporting Actress. Dia akan terlihat selanjutnya mengulangi perannya sebagai Alanna Mitsopolis/White Widow dalam Misission: Impossible 7 dan Mission: Impossible 8 mendatang.
Kisah The Son akan berpusat di sekitar karakter Peter (Jackman), yang kesibukannya dengan pasangan baru Emma dan bayi mereka menjadi kacau ketika mantan istrinya Kate (Dern) muncul dengan putra remaja mereka, Nicholas. Pemuda itu bermasalah, menyendiri dan marah, membolos dari sekolah selama berbulan-bulan. Peter berusaha untuk menjadi ayah yang lebih baik, mencari cara untuk membantu putranya dengan momen-momen intim dan naluriah kebahagiaan keluarga barunya. Tetapi beratnya kondisi Nicholas membuat keluarga tersebut berada di jalur yang berbahaya.
Proyek The Son akan disutradarai oleh Florian Zeller dari skenario yang ia tulis bersama dengan pemenang Oscar, Christopher Hampton. Dan proyek ini akan diproduseri oleh Iain Canning dan Emile Sherman bersama dengan Christophe Spadone, Joanna Laurie dan Christophe Spadone.
Film sebelumnya yang juga diarahkan oleh Zeller, The Father didasarkan pada drama panggung pemenang penghargaan yang dipentaskan pertama kali pada tahun 2012 berjudul Le Père. Film tersebut dibintangi oleh Olivia Colman dan Anthony Hopkins. The Father sebelumnya telah memenangkan dua Oscar dari enam nominasi termasuk untuk kategori Best Actor untuk penampilan Hopkins dan Best Adapted Screenplay untuk Zeller dan Hampton.